Financial Report Corporate Action

Smartphone Ancam Kelangsungan Bisnis Kamera Digital Canon

Smartphone Ancam Kelangsungan Bisnis Kamera Digital Canon

Canon mengatakan permintaan kamera digital sudah loyo akibat konsumen beralih ke smartphone. Produsen kamera asal Jepang ini menderita penurunan laba bersih sebesar 10% sepanjang 2012.

Laba bersih Canon turun dari 249 miliar yen di 2011 menjadi 224,6 miliar di 2012. Pihak Canon mengklaim turunnya laba bersih ini karena permintaan kamera digital yang turun 9% secara global dan pengaruh mata uang yen.

Canon juga mengatakan, konsumen di China juga mulai memboikot barang-barang buatan Jepang sejak bulan September tahun lalu. Hubungan China dan Jepang mendingin akibat sengketa teritorial atas pulau-pulau di Laut China Selatan, yang menyebabkan protes di jalan-jalan negara tersebut.

Meski kinerja di 2012 tidak terlalu bagus, namun Canon optimis saat menatap bisnisnya di 2013. Tahun ini, perusahaan Jepang tersebut mamtok target laba bersih sebanyak 255 miliar yen atau naik 13% dari laba bersih 2012.

Selain itu, depresiasi yen baru-baru ini juga akan membantu meningkatkan daya tarik produk Canon untuk pelanggan luar negeri. Mata uang Jepang telah kehilangan sekitar 10% dari nilainya terhadap US$ sejak pertengahan November lalu.

Perdana Menteri Jepang, Shinzo Abe, berkampanye untuk melemahkan yen untuk membantu menghidupkan kembali perekonomian di negara itu yang saat ini sedang lesu. (BBC/Lila Intana)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved