Nilai Lebih VMware Virtual SAN
VMware, Inc. mengumumkan ketersediaan untuk umum VMware Virtual SAN, produk Software-Defined Storage pertama dari VMware. Dibangun langsung ke dalam kernel VMware vSphere, VMware Virtual SAN menyediakan tingkat baru storage hypervisor-terkonvergensi. Perangkat lunak ini mengabtraksikan dan mengumpulkan disk magnetik internal dan perangkat flash dari server x86 yang menjadi standar di industri untuk menghasilkan datastore bersama berkinerja tinggi dan tangguh untuk mesin virtual (VM).
Berdasarkan pengukuran internal, VMware Virtual SAN memiliki kinerja, yaitu 2 juta input/output operations per second (IOPS) untuk read-only workload pada 32 node cluster dan 640.000 IOPS untuk mixed workload cluster pada 32 node cluster.
“Hari ini VMware mengubah cara storage telah dioperasikan sampai saat ini,” kata John Gilmartin, Vice President and General Manager SDDC Suite Business Unit VMware, Jumat (14/3/2014).
“VMware Virtual SAN adalah solusi storage sangat sederhana yang optimal untuk lingkungan virtual yang membawa pendekatan aplikasi-sentris untuk manajemen storage. Pelanggan yang mengetahui VMware vSphere juga mengetahui VMware Virtual SAN, dan dapat mengandalkan kesamaan itu untuk menjalankan bisnis menggunakan VMware Virtual SAN.”
“VMware Virtual SAN memberikan kami kemampuan untuk melakukan skalabilitas kepada infrastruktur storage kami dan memberikan kami redudancy yang kami perlukan untuk membawa solusi kami ke pasar lebih cepat daripada lini bisnis pelanggan,” ujar Frans Van Rooyen, Cloud Architect Adobe Systems Incorporated.
Menurutnya, dengan VMware Virtual SAN, pihaknyamenggunakan kebijakan berbasis manajemen untuk mengotomatisasi kumpulan storage di seluruh lingkungan tersebar yang besar sambil mempertahankan platform hardware yang kami ketahui dan gunakan saat ini.
Sementara itu, David Sampson, CTO Itrica, menuturkan, dengan VMware Virtual SAN, Itrica sekarang memiliki kemampuan untuk menyesuaikan-ukuran solusi storage untuk pelanggan kami. Kami dapat merancang dengan cerdas IO dan melakukan skalabilitas sesuai kebutuhan saat kapasitas pelanggan tumbuh. Memiliki sebuah solusi storage hypervisor-terkonvergensi yang tersebar di seluruh mesin komputer utama, melakukan replikasi data sepanjang waktu, dan beroperasi dalam model yang sama dengan bagaimana cara virtualisasi bekerja, menjadikan masuk akal untuk apa yang ingin dicapai.
Storage sederhana, berkinerja tinggi untuk mesin virtual
VMware Virtual SAN menyederhanakan penyediaan dan manajemen storage, serta mengurangi total biaya kepemilikan (TCO) yang memungkinkan model operasional lebih lincah. VMware Virtual SAN memberikan keandalan dan ketahanan dari sebuah sistem storage enterprise, dan sangat tangguh melindungi terhadap kehilangan data dalam hal terjadi kegagalan perangkat keras.
VMware Virtual SAN cocok untuk digunakan lingkungan virtual, seperti Virtual Desktop Infrastructure, pengujian atau pengembangan, dan pemulihan bencana. Fitur-fiturnya termasuk:
Arsitektur Hypervisor-terkonvergensi: Tertanam dalam kernel VMware vSphere, VMware Virtual SAN menghantarkan jalur data yang paling efisien untuk kinerja yang unggul dan meminimalkan pemanfaatan sumber daya sehingga konsumsi kurang dari 10 persen dari sumber daya CPU.
Kinerja tinggi dengan skalabilitas elastis dan linear: VMware Virtual SAN menggunakan flash untuk memberikan percepatan kinerja melalui read atau write caching. Perangkat lunak ini menyediakan pendekatan granular dan elastis terhadap penyediaan kinerja dan kapasitas yang memungkinkan pelanggan untuk secara linear melakukan skalabilitas cluster yang dibutuhkan dengan menambahkan sejumlah node ke sebuah cluster atau sejumlah disk ke node tersendiri.
Kebijakan Storage Berbasis Manajemen: Dengan kebijakan storage berbasis manajemen, VMware Virtual SAN menggeser model manajemen untuk storage dari perangkat ke aplikasi. Satu VMware Virtual SAN datastore dapat memberikan tingkat layanan berbeda berdasarkan kebijakan VM tersendiri. Untuk administrator, tidak ada konfigurasi yang rumit melalui LUN atau volume, mereka terhindar dari penyediaan berlebihan, dan dapat mengubah kebijakan dengan mudah. Dengan penyediaan dan manajemen otomatis, administrator meningkatkan kemampuan untuk memenuhi Service Level Agreements ( SLA ).
Integrasi dengan kumpulan VMware: VMware Virtual SAN mudah untuk dikonfigurasikan dan digelar membutuhkan dua kali klik menggunakan VMware vSphere Web Client. Integrasinya dengan VMware vSphere memungkinkan pelanggan untuk menggunakan layanan data seperti backup, cloning, replication, dan snapshots serta fitur seperti Distributed Resource Scheduler, High Availability, vMotion dan Storage vMotion. Selain itu, VMware Virtual SAN dapat beroperasi dengan VMware Horizon View 5.3.1, VMware vCenter Site Recovery Manager, VMware vCenter Operations Management Suite dan VMware vCloud Automation Center.
Sebuah solusi yang independen dari perangkat keras, VMware Virtual SAN dapat digunakan pada berbagai server. Pelanggan memiliki dua pilihan untuk menggelar VMware Virtual SAN – VMware Virtual SAN Ready Nodes (konfigurasi server yang masih pra-validasi), dan sebuah daftar kompatibilitas hardware berbasis komponen yang memungkinkan pelanggan untuk mengambil dan memilih komponen yang mereka inginkan. Lebih dari 150 komponen dan 13 Ready Nodes telah tersertifikasi dengan VMware Virtual SAN hari ini.
Membantu pelanggan mengurangi TCO
VMware Virtual SAN membantu pelanggan untuk mengurangi Total Cost of Ownership (TCO) dengan penghematan belanja modal dan pengeluaran operasional. Perangkat lunak ini memberikan keuntungan ekonomi perangkat keras dari sisi server dengan mengumpulkan disk magnetik internal dan perangkat flash dari server x86 yang menjadi standar industri.
Pelanggan terhindar dari biaya awal yang besar dengan memulai dari jumlah kecil dan menambahkan disk atau node ke cluster VMware Virtual SAN mereka seiring dengan meningkatnya kapasitas atau kebutuhan kinerja yang timbul tanpa mengalami gangguan. VMware Virtual SAN juga membantu pelanggan untuk mencapai penghematan pengeluaran operasional melalui otomatisasi yang menghilangkan proses manual yang makan waktu serta mengurangi manajemen perubahan yang biasanya rumit, sejumlah tugas konfigurasi storage dan perencanaan kapasitas. (EVA)