Management Strategy

Agar Lebih Kompeten, Pegawai BNI Dilatih ICC

Oleh Admin
Agar Lebih Kompeten, Pegawai BNI Dilatih ICC

PT Bank Negara Indonesia Tbk sudah menancapkan bisnisnya di sejumlah negara, seperti Amerika Serikat, Inggris, Jepang, hingga Singapura. Bank BUMN ini pun tidak mau sekadar ada di luar negeri. BNI bertekad untuk terus memberikan pelayanan terbaik kepada para nasabahnya. Sebagai langkah mewujudkan hal itu, bank berkeinginan mempunyai pegawai dengan kompetensi berstandar internasional. Oleh sebab itu, BNI menggandeng International Chamber of Commerce (ICC) atau Kamar Dagang Internasional Indonesia untuk mendidik para pegawainya.

“Kebetulan BNI kan dari dulu terkenal sebagai international banking karena punya lima cabang di luar Indonesia. Kami melihat ada gap antara kompetensi yang kami miliki saat ini dengan kebutuhan ke depan, menyangkut salah satunya adalah mengantisipasi Masyarakat Ekonomi ASEAN 2015,” terang Adi Setianto, Direktur Tresuri dan FI BNI, seusai melakukan penandatangan kerja sama antara BNI dengan ICC Indonesia, di Jakarta, Jumat (8/11/2013).

bni

Menurut dia, perdagangan internasional khususnya terkait ekspor-impor berperan penting bagi perekonomian Indonesia. Dan BNI sebagai salah satu penyedia jasa dalam layanan transaksi internasional melihat hal ini sebagai peluang yang besar dalam mengembangkan bisnis internasional. “Untuk itu perlu dipersiapkan sumber daya manusia yang kompeten dan handal dalam pengelolaan transaksi internasional,” ungkapnya.

Karena itu, BNI berkerja sama dengan ICC Indonesia. Bank akan mengirimkan para pegawai terbaiknya untuk diberikan pendidikan oleh ICC. Kerja sama keduanya mencakup pelatihan, bimbingan sertifikasi keahlian, dan pemberian sertifikasi keahlian dalam bidang transaksi internasional. Setelah mengikuti pelatihan, para pegawai BNI diharapkan bisa menjadi pegawai yang kompeten dalam memberikan pelayanan perbankan terkait transaksi global. “Bentuk pelatihannya ya tentu ada bahan-bahan yang dipelajari, kemudian ada ujian internasional. Itu ujiannya online, tanpa intervensi manusia,” tambah Noke Kiroyan, Chairman ICC Indonesia.

“Dengan kompetensi berstandar internasional ini, pelayanan yang diberikan BNI akan menjadi jaminan pelayanan prima kepada nasabah, apalagi BNI didukung dengan lima cabang di luar negeri, yakni di New York, London, Hong Kong, Tokyo, dan Singapura, serta didukung oleh banyak bank koresponden di luar negeri,” tegas Adi. (EVA)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved