Strategy zkumparan

Pencapaian Manis Merek-Merek di Bawah Kenangan Brands

Pencapaian Manis Merek-Merek di Bawah Kenangan Brands

Kopi Kenangan adalah perusahaan new retail Food & Beverage pertama di Indonesia yang meraih titel unicorn. Pertumbuhannya terbilang cepat, didukung oleh inovasi produk unggulan seperti Cerita Roti, Chigo, Kenangan Heritage, Kenangan Manis, hingga Kopi Kenangan Hanya Untukmu yang semuanya bergabung dalam Kenangan Brands.

Menurut Edward Tirtanata, CEO & Co-founder Kenangan Brands, prioritas perusahaannya adalah memberikan pelayanan terbaik bagi konsumen. Salah satunya dengan memberikan program training bagi lebih dari 10.000 karyawan.

Upaya ini paralel dengan kinerja merek-merek Kenangan Brands yang terbilang apik. Pada 2021, Kopi Kenangan mencatatkan penjualan lebih dari 3 juta gelas setiap bulan. Sedangkan untuk Cerita Roti, tercatat penjualan sebesar 6,4 juta dalam setahun, Chigo dengan lebih dari 1 juta produk, dan Kenangan Manis yang baru saja diluncurkan pada Oktober 2021 sudah berhasil menjual 20.000 cookies dalam sebulan.

Cerita Roti yang baru diluncurkan awal 2021 lalu telah berkembang pesat dengan menjual 6,4 juta roti selama setahun dan tersedia di 480 outlet Kopi Kenangan x Cerita Roti. Peningkatan penjualan Cerita Roti meningkat 330% di enam bulan terakhir 2021.

Kini, Cerita Roti memiliki 1 Central Kitchen di Jakarta, dan 4 Mini Central Kitchen di Bogor, Bandung, Semarang, dan Medan, dengan kapasitas produksi kurang lebih 250.000 roti per minggu. Cerita Roti juga telah mendapatkan sertifikasi Halal untuk semua varian yang disajikan dan berhasil mengembangkan followers di Instagram sebesar 30K dalam kurun waktu 6 bulan.

Lain lagi dengan Chigo, produk olahan ayam goreng ini sudah tersebar di 40 outlet di Jabodetabek dengan penjualan lebih dari 1 juta produk dan peningkatan penjualan hingga 232% pada enam bulan terakhir di tahun 2021. Pada 2022, Chigo menargetkan ekspansi ke lebih dari 100 outlet di Indonesia.

Selain menghadirkan produk, Kenangan Brands juga memperluas jangkauannya dengan membuka Kenangan Heritage pada Oktober 2021 lalu. Kenangan Heritage berhasil menjual lebih dari 50.000 specialty coffee dalam 2 bulan pertama peluncurannya, dan direncanakan untuk ekspansi ke kota lain pada 2022.

Kenangan Brands juga meluncurkan Kenangan Manis yang merupakan spesialis cookies pada Oktober 2021. Kenangan Manis menghadirkan sea salt soft baked cookies dengan 6 varian yaitu Berry Funfetti, Friend-Chip, Red Velvet Madness, Biscoff Crunch, N’tella and Chill dan Join The Dark Side, Kenangan Manis yang saat ini tersedia di 25 gerai telah menjual lebih dari 20 ribu cookies dalam kurun waktu 1 bulan.

Menginjak awal 2022, Kenangan Manis mencatatkan rata-rata penjualan sebesar 300 pieces per gerai per hari. Kenangan Manis ditargetkan hadir di lebih dari 75 outlet baru pada kuartal pertama tahun ini.

Yang terakhir dan tak kalah seru adalah kopi ready to drink yakni Kopi Kenangan Hanya Untukmu yang diluncurkan pada Januari lalu. Kopi Kenangan Hanya Untukmu hadir dengan 3 varian, yaitu Black Aren, Mantancino, dan Avocuddle dan cita rasa terbaik dengan harga Rp9.500 per botol.

“Kenangan Brands akan melakukan ekspansi ke seluruh kota di Indonesia agar konsumen dari wilayah manapun dapat menikmati semua produk Kenangan Brands,” tutur Edward mengakhiri penjelasannya.

Editor : Eva Martha Rahayu

Swa.co.id.


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved