Business Update

Modifikasi Logo, KARA Dukung Cegah Tangkal COVID-19

Sebagaimana diketahui, Indonesia sedang dilanda pandemik dunia, yakni COVID-19 (Coronavirus). Pencegahan dan penanganan COVID-19 (Coronavirus) terus diupayakan, termasuk untuk diri pribadi. Selain jaga kebersihan diri, cuci tangan, juga dengan social distancing.

Social distancing adalah menjaga jarak aman. Dikenal juga dengan physical distancing, merupakan salah satu upaya untuk memutus mata rantai penyebaran COVID-19 (Coronavirus). Social distancing menganjurkan orang sehat untuk membatasi kunjungan ke tempat ramai dan kontak langsung dengan orang lain. Ketika menerapkan social distancing, seseorang tidak diperkenankan untuk berjabat tangan serta menjaga jarak setidaknya 1 meter saat berinteraksi dengan orang lain.

Namun, kenyataannya, masih banyak anggota masyarakat yang belum menyadari pentingnya menjaga jarak aman tersebut. Baik di kerumunan, maupun dalam melakukan aktifitas sosial. Padahal COVID-19 (Coronavirus) bisa berpindah dan ditularkan pada jarak kurang dari 1 meter. Kondisi ini melatarbelakangi KARA untuk ambil bagian dalam kampanye social distancing.

Implementasinya, KARA melakukan modifikasi logo. Logo KARA dibuat lebih berjarak dari satu huruf dengan huruf lainnya sebagai representasi dari makna menjaga jarak aman. KARA ingin mengajak dan meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga jarak aman, terlebih saat di tempat umum.

Dengan tagline “Jaga Diri Jaga Jarak untuk Keluarga”, KARA ingin menyampaikan pesan pentingnya melindungi keluarga dengan menjaga diri dan menjaga jarak. Keluarga adalah hal terpenting dalam hidup kita. Kita tentunya tidak ingin ada anggota keluarga yang terinfeksi dan tertular COVID-19 (Coronavirus). Terlebih tertular dari kita. Dengan menjaga diri dan menjaga jarak aman saat beraktiftas, kita secara tidak langsung telah melindungi keluarga. Dan salah satu penerapan lain social distancing adalah berada di rumah bersama keluarga. Bekerja dari rumah, sekolah dari rumah, dan beribadah di rumah. Tentunya bersama keluarga.

Modifikasi logo ini sifatnya sementara, digunakan pada aset media digital KARA selama status pandemic COVID-19 (Coronavirus). Modifikasi logo ini juga memperlihatkan komitmen KARA untuk cegah tangkal COVID-19 (Coronavirus) di Indonesia. Bersama KARA, mari kita Jaga Diri Jaga Jarak untuk Keluarga, guna memutus mata rantai COVID-19 (Coronavirus).


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved