Corporate Action Corporate Action

Intan Baruprana Finance Terbitkan MTN Rp 300 Miliar

Oleh Admin
Intan Baruprana Finance Terbitkan MTN Rp 300 Miliar

Demi memenuhi kebutuhan dana untuk ekspansi di tahun ini, PT Intan Baruprana Finance (IBF) menerbitkan medium term notes (MTN) sebesar Rp 300 miliar. Adapun total dana yang dibutuhkan IBF untuk ekspansi sekitar Rp 1,5 triliun.

intan baruprana finance mtn

“Kalau total kebutuhan investasi itu bisa dilihat bahwa new sales booking yang kami targetkan di tahun 2014 ini adalah Rp 1,5 triliun. Artinya, minimum total kebutuhan dana investasi kami adalah sama dengan new booking sales kami,” terang Samuel Kendra, Direktur Keuangan IBF, seusai acara penandatanganan MTN antara IBF dengan pihak BNI Securities sebagai arranger, di Jakarta, Selasa (28/1/2014).

Sebagai informasi, IBF adalah anak perusahaan PT Intraco Penta, Tbk., yang bergerak di bidang pembiayaan alat berat, transportasi, dan mesin-mesin lainnya. Perusahaan pun berencana mengembangkan bisnisnya lebih luas di sektor transportasi, minyak dan gas, serta infrastruktur, baik di tahun ini dan beberapa tahun ke depan. “Jadi, kami akan tumbuh di industri-industri yang di luar tambang, yaitu infrastruktur, transportasi, dan migas,” tutur Hartono Jap, Deputy President Director IBF.

“Diversifikasi ke depan, dalam waktu 4-5 tahun ke depan bahwa kami akan mendiversifkasi antara mining dan non mining itu menjadi 50-50, karena sekarang mining itu 70 persen,” Samuel menambahkan.

Kebutuhan dana untuk investasi pun disebut mencapai Rp 15 triliun di tahun 2014. Salah satu sumber untuk dana investasi tersebut adalah dengan menerbitkan MTN. Samuel menyebutkan, ini adalah kali pertama IBF menerbitkan MTN. Akan tetapi, pihak IBF enggan memberi tahu mengenai besaran kupon dari MTN tersebut. “Apakah bunganya atau kuponnya lebih murah dari bank, pastinya kami meminta lebih kompetitif, sehingga nanti daya jual beli kami ke depannya akan lebih baik,” sambung dia.

Lantas bagaimana dengan sisa kebutuhan dananya? Hartono menyebutkan, IBF saat ini mempunyai dukungan pendanaan dari 17-18 bank, di mana mereka selalu meningkatkan plafon untuk IBF. “Dan, saya blak-blakan, IBF itu cantik, sekarang saja ada dua-tiga bank baru lagi, yang mau establish relasi sama kami,” tegasnya.

Sementara itu, Daniel Nainggolan, selaku Direktur BNI Securities, menyebutkan bahwa IBF merupakan nasabah BNI. Apa yang dilakukan BNI Securities adalah sebagai bentuk total solution kepada IBF. “Kalau selama ini BNI Securities kurang aktif di capital market sekarang kami akan lebih aktif, dan salah satunya adalah membantu IBF untuk menerbitkan MTN sebesar Rp 300 miliar,” tutur dia. (EVA)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved