Financial Report Capital Market & Investment zkumparan

Merek-Merek Kunci Unilever Topang Laba Rp 3,4 Triliun di Semester I-2022

Merek-Merek Kunci Unilever Topang Laba Rp 3,4 Triliun di Semester I-2022
Ira Noviarti, CEO Unilever Indonesia (Foto: dok Unilever Indonesia)

PT Unilever Indonesia, Tbk. mengumumkan laporan kinerja keuangan untuk Semester I -2022 (tidak diaudit) dengan penjualan bersih Rp21,4 triliun. Penjualan domestik tumbuh 7,8% dibandingkan dengan Semester I tahun sebelumnya. Laba bersih tumbuh 12,6% year on year dengan total laba sebesar Rp 3,4 triliun.

Ira Noviarti, Presiden Direktur Unilever Indonesia mengatakan, kinerja positif ini didorong oleh beberapa hal, di antaranya fundamental yang solid melalui penguatan pondasi di Distributive Trade, penguatan di channel masa depan (e-commerce) dan di kategori merek-merek kunci yang didukung dengan investasi yang kuat.

“Sejalan dengan pulihnya perekonomian Indonesia dan mobilitas masyarakat, kami juga melihat loyalitas konsumen yang semakin kukuh pada brand-brand andalan kami,” ujar Ira.

Ira menjelaskan lebih lanjut bahwa meningkatnya loyalitas konsumen pada beberapa brand andalan tersebut sejalan dengan salah satu dari lima strategi prioritas perseroan, yaitu memperkuat dan unlock potensi penuh dari merek-merek besar dan produk utama melalui inovasi dan program marketing terdepan untuk mendorong pertumbuhan pasar.

Ira melanjutkan, divisi Food & Refreshment (F&R) mencatatkan pertumbuhan 7,5%. Merek-merek kunci Unilever Indonesia tersebut misalnya Royco, Bango, Sariwangi dan Buavita yang juga terus menjadi penopang utama pertumbuhan divisi F&R.

Sementara itu, divisi Personal Care (PC) membukukan pertumbuhan penjualan sebesar 10,7% yang didorong oleh kinerja yang kuat dari kategori Oral Care dan Deodorant. Lalu kategori fabric cleaners dari divisi Home Care (HC), serta divisi Unilever Foods Solution (UFS) bertumbuh sebesar 16,5%.

Adapun untuk langkah-langkah selanjutnya, Ira menyatakan, Unilever akan terus fokus untuk mengeksekusi lima strategi utamanya untuk memenangkan persaingan.

“Kami yakin bahwa Unilever Indonesia memiliki fundamental, strategi, dan talenta-talenta yang tepat untuk terus menciptakan pertumbuhan yang konsisten, bertanggung jawab, dan berkelanjutan. Kami berharap daya beli masyarakat semakin membaik dan loyalitas konsumen terhadap merek-merek kami akan semakin kuat,” tutur Ira.

Editor : Eva Martha Rahayu

Swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved