Capital Market & Investment zkumparan

Monex Hadiahkan Rp600 Juta Kompetisi Live Trading MIFX

Monex Hadiahkan Rp600 Juta Kompetisi Live Trading MIFX
Inilah sebagian pemenang Kompetisi Live Trading MIFX 2019 bersama manajemen Monex Investindo

Untuk yang kedua kalinya, PT Monex Investindo Futures menyelenggarakan Kompetisi Live Trading MIFX yang berlangsung dari 1 November 2018 hingga 1 Februari 2019. Kompetisi ini telah menghasilkan para pemenang yang terdiri dari 8 nasabah pemenang kategori premium dan 8 kategori basic. Mereka berhasil menjadi pemenang karena telah mendulang jumlah profit bersih terbesar yang dilakukan melalui aplikasi MetaTrader dan MIFX Mobile dari sebuah akun kompetisi.

Atas raihan ini, mereka berhak atas hadiah dari Monex senilai total Rp 600 juta dan langsung diserahkan oleh manajemen PT Monex Investindo Futures di di Kantor Pusat Monex – Sahid Sudirman Center, Jakarta (26/2/2019).

“Tujuan diadakannya kompetisi adalah mencari trader yang memiliki kemampuan, keahlian dan kualitas yang baik dalam melakukan trading. Sesuai komitmen kami, melalui event ini, Monex ingin mengedukasi masyarakat Indonesia secara luas tentang manfaat perdagangan berjangka sesuai dengan peraturan otoritas yang menaunginya, BAPPEBTI, ICDX, ICH, BBJ dan KBI,” jelas Ferhad Annas, Direktur Utama PT Monex Investindo Futures.

Monex juga menyediakan aplikasi trading MIFX Mobile App. Connect To Trade yang membantu nasabah untuk berkompetisi. Ini merupakan aplikasi online trading dengan manfaat trading lebih mudah, efektif dan cepat. Selain itu, nasabah juga mendapatkan peluang trading, eksekusi trading dan dapat mengelola akun-akun hanya dalam 1 aplikasi.

Ferhad menjelaskan pemenang ditentukan berdasarkan profit-loss dari total transaksi. Bagaimana kriterianya? Juara pertama diberikan kepada peserta yang mencetak profit terbesar dari transaksi selama periode kompetisi berlangsung. Pihaknya tidak bisa menyebutkan jumlah profit transaksinya. Tapi nasabah bisa melihat sendiri di platform masing-masing.

Inilah daftar sebagian pemenang kompetisi Monex 2019 -i Live Trading MIFX. Pemenang kategori Premium: Komang Sri Martini (Rp250 juta dan plakat), Nengah Purnayasa (Rp150 juta dan plakat), dan Darmanto (Rp100 juta dan plakat). Pemenang kategori Basic: Rahmad Arief Priyono (Rp50 juta dan plakat), Daniel Wardojo (Rp30 juta dan plakat), dan Aman Jaya (Rp20 juta dan plakat).

www.swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved