Capital Market & Investment zkumparan

Simak Rincian Kontrak Baru WEGE Senilai Rp 3,35 Triliun

Simak Rincian Kontrak Baru WEGE Senilai Rp 3,35 Triliun
Kawasan Epicentrum, Jakarta. (Foto : WEGE)

PT Wijaya Karya Bangunan Gedung Tbk (WEGE) mencatatkan kontrak baru pada Agustus 2022 senilai Rp 3,35 triliun atau 47,17% dari target kontrak baru tahun ini yang ditetapkan sebesar Rp 7,10 triliun.

“Kami optimis dan terus berusaha untuk bisa meraih pasar agar target kontrak baru di tahun ini dapat tercapai, karena WEGE masih membidik proyek dari pemerintah dan BUMN disamping proyek dari swasta,” ucap Direktur Utama WEGE, Hadian Pramudita di Jakarta, pada Selasa pekan ini

Komposisi kontrak baru hingga Agustus 2022 diperoleh dari proyek Bandara Kediri, proyek pembangunan Gedung Produksi PT Bio Farma, proyek pembangunan Gedung 1 & 2 Taman Inovasi ITB Bandung, RSUD Kalideres, Renovasi Gedung Bio Farma no.14 dan proyek pembangunan Masjid Al Hidayah Bogor fase 1 dengan total Rp 3,35 triliun. Dan dari Modular serta konsesi mecapai Rp 72,05 miliar. Dari kontrak baru tersebut menunjukan komposisi pasar BUMN sebesar 25,55%, pemerintah 19,37% dan swasta sebesar 55,08%.

Adapun, kinerja keuangan WEGE per Juni 2022 itu meraih laba bersih sebesar Rp 65,30 miliar dan pendapatan sebesar Rp 1,18 triliun. Industri Modular memberikan kontribusi terhadap pendapatan WEGE sebesar Rp 97,48 miliar atau tumbuh 565,13% dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya sebesar Rp 14,66 miliar. Segmen konsesi memberikan kontribusi sebesar Rp 20,57 miliar, tumbuh 98,75%.

Kas dan setara kas WEGE per 30 Juni 2022 sebesar Rp 525,18 miliar, total ekuitas senilai Rp 2,41 triliun dan total aset sebesar Rp 5,73 triliun. WEGE mampu menjaga gross profit margin di level 9,40%, meningkat dari tahun sebelumnya dengan operating profit margin di level 6,27% dan net profit margin di level 5,52%. WEGE dengan kinerja rasio utang terhadap ekuitas (debt to equity ratio/DER) sebesar 1,38 kali, gearing ratio sebesar 0,30 kali, dan current ratio sebesar 1,86 (kali). Kondisi tersebut menunjukkan WEGE memiliki tingkat likuiditas dan fundamental yang sehat.

Hadian mengatakan pencapaian ini didasari dengan komitmen untuk fokus pada peningkatan laba perusahaan salah satunya melalui pengelolaan keuangan terutama biaya dengan baik serta mampu mengendalikan kontrak-kontrak yang diperoleh melalui efisiensi pengendalian secara berjenjang dan sentralisasi serta strategi pengembangan bisnis.

Apresiasi Nasional dan Internasional

Pada kesempatan terpisah, WEGE meraih Penghargaan Saham Terbaik 2022. WEGE dinobatkan sebagai Saham Terbaik 2022 kategori Mid Cap (kapitalisasi pasar di atas Rp 500 miliar – 10 triliun) Sektor infrastruktur yang diberikan dalam acara virtual pada 31 Agustus 2022 WEGE berhasil konsisten tumbuh meski dihadapkan dengan berbagai tantangan perekonomian dan dampak pandemi. terus tumbuh lebih baik melalui inovasi tanpa henti.

Sebanyak 73 emiten saham dari 11 sektor saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) sukses meraih penghargaan Saham Terbaik 2022. Penghargaan diberikan karena 73 emiten tersebut berhasil mencetak kinerja finansial yang positif di tengah tantangan akibat pandemi Covid-19 dan kekhawatiran berlanjutnya perlambatan ekonomi.

Sebelumnya, WEGE 29 Agustus 2022 mendapatkan meraih tiga penghargaan pada ajang International Annual Report Competition League of American Communications Professionals LLC (LACP) Vision Awards 2021 atau yang kerap disebut Vision Awards atau LACP Award untuk kategori Business/Construction/Engineering Services. WEGE menerima apresiasi atas laporan tahunan yang dinilai transparan, sesuai dengan standar Internasional dan konsisten setiap tahunnya.

Pencapaian ini adalah bentuk pengakuan International atas komitmen dan konsistensi WEGE dalam penerapan good corporate governance (GCG) serta implementasi prinsip keterbukaan informasi perusahaan melalui Laporan Tahunan.Dalam ajang ini, LACP Vision Award 2021 kategori Business/Construction/Engineering Services yang di menangkan WEGE diantaranya; Platinum Winner Worldwide, Top 20 Reports Indonesia, dan Top 80 Reports Asia – Pacific Region.

League of American Communications Professionals LLC (LACP) adalah badan independen yang membuat kompetisi Laporan Tahunan yang diikuti perusahaan di berbagai industri dari seluruh dunia. Evaluasi dilakukan atas desain, kejelasan, kegunaan, dan aksesibilitas informasi sehingga memudahkan pembaca dalam memahami informasi-informasi penting yang disajikan.

Swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved