CSR Corner

Dompet Dhuafa Bagikan 7.000 Parsel Lebaran

Dompet Dhuafa Bagikan 7.000 Parsel Lebaran

Dompet Dhuafa kembali menyelenggarakan program Parsel Lebaran untuk kali ketiga di bulan Ramadhan 1438 Hijriah ini. Tujuan dari Program Lebaran 1438 H ini adalah untuk menumbuhkan kebahagian untuk mustahik dan dhuafa di hari raya sekaligus mengapresiasi kepada mereka yang memiliki profesi yang tidak banyak diminati kebanyakan orang pada umumnya, di antaranya seperti penjaga makam dan marbot.

Program yang menargetkan 7.000 parsel dan akan disebar ke seluruh Indonesia ini juga menyasar pada tukang sapu, pekerja sosial, guru mengaji, penjaga palang kereta, guru perbatasan, guru SLB, murid berkebutuhan khusus, anak yatim serta difabel.

Dompet Dhuafa berkomitmen dengan seminar #Zakat360 akan membawa perubahan bagi kehidupan mereka, dengan adanya parsel diharapkan mampu mengukir senyum bahagia mereka di hari raya Idul Fitri. Apalagi melihat dari profesi mereka yang sudah berdedikasi baik pada lingkungan maupun negara, tidak banyak masyarakat yang ingin terjun berprofesi seperti mereka dan masih ada anggapan remeh terhadap pekerjaan yang mereka geluti.

Menurut Sulis Tiqomah, Ketua Ramadhan 1438 H Dompet Dhuafa, “Dompet Dhuafa memilih tukang sapu, social worker, guru mengaji, penjaga palang kereta, guru perbatasan, guru SLB, murid berkebutuhan khusus, anak yatim serta difabel dan lain-lain sebagai penerima manfaat khusus, tersegmen dan profesi ini kurang mendapat perhatian yang sebenarnya justru membutuhkan sekali bantuan dari kita,” ungkapnya di Kalibata City, Jakarta, (13/6/2017).

“Dompet Dhuafa bersama Danamon Syariah berkomitmen untuk memberikan penghargaan dan perhatian dalam bentuk parsel yang dibagikan kepuluhan profesi yang sudah bededikasi tinggi serta loyal kepada masyarakat,” kata Sulis.

Editor : Eva Martha Rahayu


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved