Listed Articles

Aliansi Strategis Dexa dan GSK Kembangkan Glanos SR

Oleh Admin
Aliansi Strategis Dexa dan GSK Kembangkan Glanos SR

Ia menambahkan, kerjasama ini merupakan langkah awal Dexa dalam melakukan aliansi dengan berbagai perusahaan farmasi lain di kawasan regional ASEAN maupun global dalam bentuk pemberian lisensi. “Hal ini sejalan dengan rencana ASEAN Harmonized Good Manufacturing Practice (GMP) di masa mendatang,” Ferry menerangkan.

Kata Ferry, Glanos SR adalah jenis obat etikal yang sangat efektif untuk mengatasi gejala rintis dan kongesi hidung seperti bersin, hidung tersumbat, rinore dan rasa gatal hidung. Sebelum melakukan aliansi dengan GSK, Galnos SR bernama Rhinos SR yang sudah dikembangkan Dexa dan dipasarkan sejak tahun 2000 di mancanegara. Di dalam negeri sendiri, Rhinos SR hingga saat ini mengusasi 33% pangsa pasar untuk kelas terapi Nasal Systemic Preparation Selected Sustained Release.

Sementara itu, Irene Tanumiharja, Predir GSK mengatakan, pemberian lisensi dari Dexa kepada pihaknya merupakan bukti dan komitmen Dexa untuk memajukan industri farmasi lokal di mancanegara. Kerjasama dengan perusahaan lokal ini sedang terus diupayakan oleh GSK selaku perusahaan farmasi global. “Dengan kerjasama ini diharapkan kebutuhan masyarakat terhadap obat-obatan dapat terpenuhi dengan baik,” ujar Irene.

# Tag


    © 2023-2024 SWA Media Inc.

    All Right Reserved