Listed Articles

Jelang Lebaran, BNI Siapkan Uang Tunai Rp 20,8 Triliun

Jelang Lebaran, BNI Siapkan Uang Tunai Rp 20,8 Triliun

Untuk melayani kebutuhan uang tunai masyarakat menjelang dan pasca Hari Raya Idul Fitri 1432 H, PT Bank Negara Indonesia Tbk. (BNI) menambah persediaan uang tunai sebesar Rp 20,8 triliun. Dana tersebut akan dipasok ke 5.292 Anjungan Tunai Mandiri (ATM) dan 1.303 outlet cabang BNI di seluruh Indonesia.

Persediaan uang tunai tersebut untuk mengantisipasi kebutuhan nasabah selama 21 hari, mulai 15 Agustus (H-15) hingga 5 September (H+7). Peningkatan kebutuhan uang tunai terbesar diperkirakan terjadi pada pekan ketiga dan keempat pada Ramadhan.

“BNI mengintensifkan pemantauan ATM selama 24 jam melalui pusat pemantauan (BNI Command Center ) dan pemantauan ATM di setiap kantor wilayah yang didukung tim reaksi cepat untuk menangani setiap gangguan. Untuk menjaga dan memastikan ketersediaan uang tunai, ATM BNI akan dipasok melalui 23 ATM Regioanal Center, 34 perusahaan mitra dan kantor cabang pengelola,” Direktur Operational dan Teknologi informasi BNI Suwoko Singoastro.

Dari sisi keamanan, ATM BNI telah dilengkapi dengan beberapa komponen pengaman, antara lain kamera CCTV di setiap ruangan ATM, PIN Shield (Kanopi penutup keypad), alat anti-trapping, dan striker petunjuk serta imbauan transaksi aman.

Selain keamanan, BNI juga tetap memberikan kenyamanan bagi nasabah dengan tetap menjaga kebersihan ruang ATM, memelihara lampu dan AC, serta kelengkapan lain.

Sementara, Honggo Widjojo Kangmasto, Direktur Jaringan dan Layanan BNI mengatakan BNI tetap memberikan pelayanan dengan operasional terbatas selama 4 hari (hanya pada Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1432 H yang tutup). Jenis layanan yang diberikan antara lain semua transaksi kas (rupiah), pemindahbukuan antar rekening BNI, dan setoran Pertamina (BBM dan non BBM). “Kami tutup hanya pada Hari Raya Idul Fitri. Jenis layanan yang diberikan adalah semua transaksi kas (IDR). Pemindahbukuan antar rekening BNI, dan setoran Pertamina,” ungkap Honggo.

Sementara itu, Darmadi Sutanto, Direktur Konsumer & Ritel BNI menyampaikan BNI menawarkan beragam program promo baik bagi pemegang Kartu Kredit BNI maupun bagi pemegang Kartui Debit BNI.


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved