Listed Articles

Lakukan Ekspansi, MNC Terbitkan Euro Bond

Oleh Admin
Lakukan Ekspansi, MNC Terbitkan Euro Bond

PT Media Nusantara Citra Tbk (MNC) akan menerbitkan euro bond senilai US$ 300-400 juta untuk menggantikan medium term notes (MTN) yang batal diterbitkan. Bertindak sebagai penjamin emisi adalah Morgan Stanley dan Standard Chartered. Menurut Direktur Utama MNC, Hary Tanoesoedibjo, obligasi tersebut nantinya akan tercatat di bursa efek Singapura. “Tenornya antara lima sampai tujuh tahun, saat ini (MNC) sedang dikaji,” katanya saat acara public expose di MNC Tower, Jakarta, Selasa (27/4). Rencananya, obligasi tersebut akan diterbitkan pada akhir kuartal II atau awal kuartal III 2010. Hary menambahkan, bahwa asing. “Kalau MTN hanya terbatas rupiah saja, euro bond bisa diabsorb oleh masyarakat internasional, jadi kapasitas funding lebih besar,” papar Hary.

Nantinya, dana obligasi akan digunakan untuk refinancing (pembiayaan kembali) public bond sebesar US$ 143 juta yang akan jatuh tempo pada September 2011 dan working capital loan sebesar Rp 200 miliar. “Dananya akan digunakan untuk refinancing public bond dan working capital loan, untuk investasi, dan ekspansi,” Hary menjelaskan. Perseroan juga akan melakukan ekspansi dengan jalan mengembangkan jaringan TV lokal. “Caranya, kami dapat melakukan akuisisi maupun organik atau membuat baru,” ungkap Hary. Saat ini MNC memiliki 16 televisi lokal dan akan mengembangkan lagi di kota-kota lain yang dinilai berpotensi.

Dalam acara tersebut juga dipaparkan bahwa RUPS dan RUPSLB MNC memutuskan akan membagikan dividen tunai sebesar Rp 7 per lembar saham atau sebesar Rp 96,25 miliar. Tiga putusan lain yang juga disetujui dalam Rapat yaitu menerima laporan keuangan tahunan 2009, pembebasan tanggung jawab sepenuhnya terhadap tindakan pengurusan dan pengawasan dalam tahun buku yang berakhir 31 Desember, serta penerimaan pengunduran diri Susanto Hartono sebagai Direktur, digantikan oleh Nana Puspa Dewi sebagai Direktur yang baru.

Kuartal pertama 2010, Laba bersih perseroan meningkat 191% menjadi Rp 66 miliar dibanding periode yang sama tahun sebelumnya sebesar Rp 192 miliar. Pendapatan usaha juga meningkat 16%, dari Rp 887 miliar menjadi Rp 1,01 triliun. Pendapatan tersebut didominasi oleh pendapatan iklan yang disebabkan oleh peningkatan pendapatan RCTI sebesar 37% (yoy) dan peningkatan kinerja TPI yang di antaranya karena naiknya rata-rata pangsa pemirsa di kuartal pertama tahun ini yang meningkatkan pendapatan sebesar 25% (yoy).

Â

EBITDA naik sebesar 82% dari Rp 181 miliar pada kuartal I 2009 menjadi Rp 329 miliar pada kuartal ini. Selain itu, dalam tiga bulan pertama di 2010, MNC telah akuisisi dua perusahaan yaitu Letang Game Ltd dan InnoForm Media Pte Ltd

MNC menganggarkan Capex (capital expenditure) dan Opex (Operational  expenditure) tahun ini sekitar US$ 80-160 juta termasuk digunakan untuk pengembangan tv jaringan dan pengembangan studio. Adapun target revenue tahun ini sebesar Rp 4,6 triliun, dengan perkiraan profit sebesar Rp 700 miliar.


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved