Listed Articles

Nokia Luncurkan Ponsel Windows Paling Anyar

Nokia Luncurkan Ponsel Windows Paling Anyar

Produsen ponsel terbesar di dunia, Nokia, untuk pertama kali meluncurkan ponsel yang menggunakan peranti lunak Microsoft. Keberadaan ponsel Windows ini diharapkan menjadi ‘kapal penyelamat’ Nokia yang mulai tersingkir di bisnis smartphone.

Nokia diperkirakan akan memperkenalkan dua hingga tiga model baru yang menggunakan software Windows, termasuk ponsel Searay yang pertama kali ditampilkan ke publik dalam video yang bocor di internet dan terlihat sangat mirip dengan handset N9. Perusahaan Finlandia yang tertinggal di balik bayang Apple dan Google di pasar smartphone itu memutuskan untuk melepaskan platform Symbian dan beralih ke Microsoft. Februari lalu, Nokia dan Microsoft melakukan kerja sama erat terkait pengembangan piranti lunak.

Nokia memang tidak terlalu terburu-buru dengan ponsel baru. Pesaing mereka, HTC, Fujitsu dan Samsung Electronics sudah lebih dulu memamerkan produk dengan software terbaru Windows yaitu Mango. Nokia dan Microsoft mengatakan bahwa kedua perusahaan akan fokus pada kerja sama yang erat dengan operator untuk mendukung platform. “Operator benar-benar ingin memiliki perusahaan lain di persaingan ini. Mereka tidak mau Google dan Apple menguasai pasar seluler,” kata Magnus Jern, CEO Golden Gekko, perusahaan pengembangan aplikasi berbasis seluler.

Analis Carolina Milanesi dari firma riset Gartner Inc mengatakan, Nokia harus memperkenalkan produk pertama dengan harga di bawah Samsung dan HTC agar persaingan mereka tidak terlalu berat. “Harga menjadi kunci. Anda harus memberikan semacam penarik perhatian kepada konsumen dan pengembang.” Nilai pasar Nokia turun 50% sejak Februari karena investor tidak yakin dengan kemungkinan perusahaan mampu menjadi ‘raja’ lagi di dunia ponsel.

Laporan kuartal ketiga Nokia melampaui perkiraan analis sehingga memicu harapan perusahaan dapat bertahan meski penjualan smartphone turun 38% dibandingkan tahun lalu. Nokia mengatakan minggu lalu, ponsel Windows hadir di tahun ini namun menolak kapan waktu persisnya. Dengan memanfaatkan kerja sama Microsoft, Nokia berharap dapat menarik perhatian para pengembang yang sebelumnya tersedot ke platform Android dan Apple.

“Kami melihat bahwa Windows telah diakui sebagai platform nomor tiga,” kata Jern yang tertarik untuk mengembangkan aplikasi berbasis Windows. “Kami tengah mengerjakan 10 aplikasi dengan lima diantaranya berbayar di Nokia.” Firma riset Strategy Analytics memperkirakan Microsoft akan meraih pangsa pasar dua kali lipat di pasar Eropa Barat selama 2012 karena kesuksesan kerja sama dengan Nokia.


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved