Listed Articles

Perangi Kanker, GE Kucurkan Dana US$ 1 Miliar

Perangi Kanker, GE Kucurkan Dana US$ 1 Miliar

General Electic (GE), perusahaan jasa, keuangan dan teknologi, mengucurkan dana US$ 1 miliar untuk memerangi penyakit kanker. Dana tersebut diperuntukan guna membiayai program litbang, teknologi pendeteksian dan perawatan kanker selama 5 tahun ke depan.

Indra Suardi, Country Executive GE Healthcare Indonesia, mengatakan program GE untuk kesehatan dimulai dengan menggalakan pencegahan kanker payudara. GE berupaya meminimalisir pengidap kanker payudaya dengan sejumlah program yang telah dijalankan. Selain berguna untuk masyarakat luas, program tersebut juga dapat membantu kerja dokter melalui teknologi alat medis GE. “Tak banyak yang tahu bahwa 30% dari penyakit kanker dapat dicegah dan disembuhkan dengan deteksi dini, perawatan yang tepat, serta gaya hidup sehat,” terang Indra.

Menurut Indra, salah satu cara pencegahan kanker adalah dengan menjalani gaya hidup sehat. Untuk itu, GE mendedikasikan sebuah situs portal kesehatan yaitu GE Health Ahead Portal yaitu di www. ge-healthahead.com yang memuat berbagai aspek hidup sehat dari mulai olahraga, makanan, serta informasi tentang kanker. GE juga membuat berbagai situs sumber informasi bagi masyarakat di bidang kesehatan, baik untuk para penderita kanker, langkah-langkah pencegahan kanker, serta informasi seputar aksi kanker dari seluruh dunia.

Baru-baru ini, GE mengelar kampanye kesadaran kanker payudara dengan nama “Pink Walk”. GE “memerah mudakan” Jalan Jenderal Sudirman Jakarta dengan memboyong ribuan peserta dari berbagai macam latarbelakang. Acara dimulai dengan jalan santai, diskusi, hingga seminar. Pada bulan ini, ribuan karyawan GE beserta keluarga dan teman-teman mereka di berbagai negara di seluruh dunia akan berbaris membentuk formasi pita pink raksasa untuk mengingatkan masyarakat akan bahaya penyakit kanker dan menginformasikan langkah-langkah pencegahannya. Di Indonesia, aksi jalan santai “Healthy Imagination Walk” serta barisan formasi pita merah muda ini akan dilaksanakan di Jakarta dan Yogyakarta,

“Sekali lagi, dengan berbagai kegiatan kampanye ini kami ingin mengajak masyarakat untuk melakukan langkah-langkah pencegahan kanker yaitu deteksi dini, termasuk memeriksa payudara sendiri, lalu memeriksakan diri ke dokter apabila ditemukan gejala yang mengkhawatirkan, juga senantiasa mencari informasi yang benar seputar kanker, serta menjaga gaya hidup yang sehat. Aksi perang melawan kanker ini sangat berarti bagi saya karena saya pernah kehilangan nenek yang meninggal karena sakit kanker,” katanya. (EVA)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved