Listed Articles

Sharp Gelar Japanesia Road Show di 5 Kota

Sharp Gelar Japanesia Road Show di 5 Kota

Setelah 40 tahun berkiprah di Indonesia PT Sharp Electronics Indonesia (SEID), produsen elektronik asal Jepang, menggelar Japanesia Road Show. Acara ini digelar di 5 kota besar di Indonesia yaitu Medan (6-9 Januari 2011), Pekanbaru (28-30 Januari 2011), Padang (4-6 Febuari 2011), Denpasar (18-20 Febuari 2011) dan Jakarta (2-6 Maret 2011) di Senayan City. Kegiatan ini merupakan brand activation terbaru Sharp yang menghadirkan beragam seni budaya dari Indonesia dan Jepang. Selain itu, kegiatan ini juga menggabungkan kegaitan pameran, penjualan, hiburan dan kegiatan sosial. “Sharp Japanesia Road Show merupakan perpaduan seni budaya Indoensia dan seni seni budaya Jepang,” kata Fumihiro Irie presdir PT SEID.

Karena pengujung Japanesia Road show akan mendapat suguhan-suguhan kesenian dari Indonesia dan Jepang seperti Tari Saman, Lukis Payung Tasik, Taiko Drum, Origami, Shamizen dan Koto. Selain itu, pengunjung dapat melihat patung robot raksasa yang etrbuat dari seni melipat kertas ala Jepang (origami) setinggi enam meter yang terbuat dari ratusan lipatan kertas yang merupakan pertama terbesar dan tertinggi di Indonesia, sehingga mendapat penghargaan dari MURI (Museum Rekor Indonesia).

Selain memperkenalkan produk berteknologi canggih seperti Galapagos E-Book dan 3D Smartphones, Shrap juga menawarkan beragam kemudahan dan penawaran menarik, yang mana konsumen berhak mendap lucky dip untuk pembelain produk di atas Rp 2 juta dan berkesempatan mendapat hadiah menarik berupa produk-produk Sharp dan mendapat hadiahb utama yaitu tur ke Jepang dengan seluruh biaya ditanggung pihak SEID.

Kegiatan brand activation, juga menyangkut pada kegiatan pendidikan dan lingkungan yaitu Scholl Visit-Early Education on Environment & Plant Breeding yang merupakan rangkain kegiatan CSR. Sharp akan berkunjung ke sekolah-sekolah dasar pada tiap-tiap kota untuk mengadakan kegiatan pendidikan dini mengenai lingkungan. Untuk Jakarta Sharp akan mengadakan kegiatan CSR di SD 005 Pagi (SDN Mexico) yang berlokasi di Jalan Hang Lekir V no. 53 Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved