Marketing Trends zkumparan

17 Kampus Se-Jabodetabek Prakarsai Superversity

Selama ini anak-anak muda yang hobi nongkrong terkesan buang waktu. Untuk itu, sejumlah komunitas kampus se-Jabodetabek memprakarsai lahirnya Superversity agar nongkrong lebih positif kegiatannya.

“Superversity hadir sebagai festival yang dapat menjadi momen terjalinnya persahabatan yang dibangun dari ide kreatif Superior yang merupakan gabungan komunitas mahasiswa kampus se-Jabodetabek yang didukung oleh rangkaian supersoccer.tv, supermusic.id, dan superadventure.co.id,” kata Ridho, Project Officer Superversity, asal dari Universitas Islam Syeh Yusuf, Tangerang, Banten.

Festival ini bermula dari perkumpulan teman sekampus yang mempunyai kesamaan hobi dan aktivitas musik, adventur, dan sepak bola berlanjut dengan saling mengundang antar kampus yang pada akhirnya bertemu dalam satu wadah komunitas Superior. Komunitas yang terdiri dari 17 kampus wilayah Jabodetabek, 80 komunitas, dan ratusan mahasiswa ini untuk pertama kalinya berencana menggelar festival bertajuk Superversity pada Sabtu (28/4/2018) besok di Cilandak Driving Range, Cilandak KKO, Jakarta Selatan.

Tak seperti event-event lainnya, Superversity berbeda dengan adanya proses pembentukan kepanitiaan sampai pelaksanaan secara keseluruhan diinisiasi oleh mahasiswa dari sejumlah universitas yang tergabung dalam komunitas Superior dan akan dilatih langsung dengan beberapa nama besar di dunia seni pertunjukan seperti Astie Wendra Profesional Event Management, di dunia digital Ryan dari Pentacode, serta backup penuh dari tim Superadventure.co.id.

“Saya bangga dapat bergabung dan terlibat secara penuh di festival Superversity ini karena bisa bertemu dengan Superior hebat dari beragam kampus di Indonesia. Dengan terlibat di Superversity ini kami bisa menjalin momen persahabatan yang tidak hanya seru saja, tapi momen saling transfer ide dan kreativitas yang kami tuangkan untuk kesuksesan Superversity yang sudah kami inisiasikan sejak lama. Apalagi mendapatkan kesempatan untuk coaching bareng orang-orang keren di bidangnya,” ungkap Ridho.

Menurutnya, Superrversity mengusung konsep festival untuk para civitas akademika yang berasal dari wilayah Jabodetabek sebagai ajang unjuk musik atau band kampus, fun games permainan boulder, kompetisi freestyle soccer, eksebisi dari 16 artis mural, hingga sharing session bersama Sofyan Arief Fesa yang menceritakan pengalamannya menjadi salah satu penakluk 7 puncak tinggi dunia.

“Kami berharap festival Superversity dapat mempererat dan melebarkan jaringan komunitas kampus yang ada di Jabodetabek. Semoga melalui festival ini, mereka dapat menjalin persahabatan positif dengan melibatkan seluruh ide dan kreativitas yang dimiliki agar ke depannya mampu menginisiasi beragam acara seru yang bermutu,” ujar Astie sebagai pelatih Superior di acara Superversity tersebut.

www.swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved