Trends

Dakwah Interaktif Bersama Awadah

Awadah Group berkolaborasi dengan WIR Group dan Cakap, perusahaan rintisan teknologi di bidang edukasi berbasis aplikasi digital, meluncurkan program Awadah Dakwah Festival 2020 sebagai solusi dalam melaksanakan ibadah di rumah selama bulan Ramadhan.

Peluncuran program ini ditandai dengan penandatanganan kesepakatan kerja sama secara online antara Awadah Group yang diwakili oleh Yenny Wahid sebagai inisiator, CEO Cakap Tomy Yunus, dan WIR Group yang diwakili oleh Co-Founder dan CEO Michael Budi pada hari Kamis, 23 April 2020.

Awadah Dakwah Festival diharapkan dapat membantu masyarakat dalam mengikuti kajian Islami berupa dakwah eksklusif meskipun berada di rumah. Dengan target lebih dari 1000 partisipan, Acara ini memudahkan masyarakat untuk dapat berinteraksi secara langsung dengan ustadz pilihan dengan membahas berbagai tema yang menarik selama 30 hari berturut-turut di aplikasi Cakap.

Inisiator Awadah Group Yenny Wahid menuturkan, Awadah Dakwah bersama WIR Group dan Cakap menginisiasi platform dakwah online live yang bisa diakses melalui aplikasi Cakap dimana para ustadz dan ulama bisa berinteraksi langsung melalui fitur live video dan chat selama siaran berlangsung,dan para pengguna juga bisa lakukan donasi melalui fitur di dalam aplikasi.”

Sementara itu, Co-Founder dan CEO WIR Group, Michael Budi mengatakan, sebagai salah satu perusahaan AR, VR dan AI, WIR Group terus berinovasi dan mengintegrasikan teknologi ke dalam kehidupan masyarakat,

“Kami bersama Cakap menghadirkan platform bagi para ustadz dan ulama untuk tetap menyebarkan ajaran kebaikan bagi setiap umat muslim di Indonesia, di bulan Ramadhan yang penuh berkah ini, meskipun di tengah pandemi,” ujarnya.

Sementara itu CEO Cakap, Tommy Yunus, turut menambahkan pihaknya ingin mendekatkan masyarakat dengan materi positif dan bermanfaat melalui dakwah ekslusif dengan didukung oleh teknologi yang Cakap kembangkan.

Ditayangkan dua kali sehari pada pukul 17.00 dan 20.00, setiap sesinya akan berlangsung selama 55 menit. Beberapa ustadz dan Kyai seperti KH Zuhri Yaqub, KH Syarif Rahmat, KH. Prof Nadirsyah Hosen, Habib Ali Hasan Al-Bahar, KH Lukman Hakim turut meramaikan Awadah Dakwah Festival 2020.

# Tag


    © 2023-2024 SWA Media Inc.

    All Right Reserved