Technology Trends zkumparan

Agree Mendigitalisasi Pertanian dari Hulu ke Hilir

Agree Mendigitalisasi Pertanian dari Hulu ke Hilir

Leap Telkom Digital mencetuskan Agree untuk mengembangkan ekosistem pertanian secara digital. Agree diharapkan dapat menjadi solusi dari hulu ke hilir pertanian. Saat ini, platform tersebut tidak hanya bergerak di sektor pertanian, tapi juga sektor perikanan dan peternakan. Sudah lebih dari 45 ribu petani dan lebih dari 100 perusahaan agribisnis tergabung dalam ekosistem Agree.

Direktur Digital Business Telkom Muhamad Fajrin Rasyid mengatakan bahwa Telkom akan mengembangkan eksositem pertanian yang menghubungkan seluruh stakeholder menjadi ekosistem yang terintegrasi, mulai petani, pemodal/funding, offtaker, asuransi, hingga teknologi. “Tujuannya untuk meningkatkan kesejahteraan petani dan menambah value bagi BUMN dan industri,” kata Fajrin.

Agree akan mendigitalisasi komoditas kopi oleh PMO BUMN yang meliputi BRI, PTPN III Holding, Pupuk Indonesia, IDFood, Perhutani, Pulitkoka, SCOPI, SCAI , Kolektor Kopi dan petani binaan. Untuk lebih memantapkan fitur, platform akan berkolaborasi dengan Distrix Sigma untuk menyediakan layanan track & trace pemprosesan kopi. Sehingga, dapat meningkatkan value komoditas kopi baik di pasar domestik maupun global.

“Agree merupakan bagian dari Leap yakni umbrella brand produk dan layanan digital Telkom untuk mengakselerasi digitalisasi masyarakat Indonesia,” ujarnya. Leap diharapkan dapat mendukung pertumbuhan ekosistem digital di Indonesia.

Editor : Eva Martha Rahayu

Swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved