Trends zkumparan

Bandara Ngurah Rai Targetkan 24,7 Juta Penumpang di 2019

Bandara Ngurah Rai Targetkan 24,7 Juta Penumpang di 2019
Bandara Ngurah Rai, Denpasar-Bali

Sepanjang 2018 kinerja PT Angkasa Pura I (Persero) mengalami pertumbuhan yang sangat positif. Dari sisi trafik telah melayani 96,5 juta penumpang di 13 bandara, tumbuh 7,6 persen dibandingkan dengan tahun 2017 yang mencatat 89,7 juta penumpang. Hal ini disampaikan General Manager PT AP I (Persero) Bandara I Gusti Ngurah Rai, Yanus Suprayogi, pada perayaan HUT ke-55 PT. AP I (Persero) pada Sabtu (23/2).

“Secara khusus, Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai mengalami peningkatan pelayanan penumpang yang sangat signifikan, yaitu sebesar 13 persen dibandingkan tahun 2017. Selama 2018 lalu, sejumlah 23,7 juta penumpang telah terlayani, termasuk di dalamnya 6 juta wisatawan mancanegara,” ungkap Yanus menambahkan.

Gelaran IMF-World Bank Group Annual Meetings 2018 dan Our Ocean Conference 2018, menurut Yanus turut menjadi katalis dalam peningkatan lalu lintas di Bandar Udara Internasional I Gusti Ngurah Rai.

Di tahun 2019 ini, Bandara I Gusti Ngurah Rai mematok target 24,7 juta penumpang. Dengan target ini, maka Bandara I Gusti Ngurah Rai akan berkontribusi sebanyak 24,4 persen dari target seluruh bandara di Indonesia yang dikelola oleh PT. AP I (Persero). Dan, target itu ditingkatkan menjadi 37,6 juta penumpang di tahun 2023. Sebagai upaya menuju target 2023 tersebut, pada tahun ini pihaknya melakukan kajian awal untuk pengembangan Bandar Udara I Gusti Ngurah Rai pada sisi terminal, runway, taxiway, apron, dan sisi darat.

PT AP I (Persero) menurut Yanus juga akan memperbaharui visinya menjadi lebih progresif, dari sebelumnya “Menjadi Salah Satu dari Sepuluh Perusahaan Pengelola Bandar Udara Terbaik di Asia”, menjadi “Menjadi Penghubung Dunia yang Lebih dari Sekedar Operator Bandar Udara dengan Keunggulan Layanan yang Menampilkan Keramahtamahan Khas Indonesia.”

Visi baru ini diikuti misi baru pula, yakni PT. AP I (Persero) berniat memberikan layanan global baik dalam standar keselamatan, keamanan, dan kenyamanan terbaik. “Misi lainnya meningkatkan nilai pemangku kepentingan, menjadi mitra pemerintah dan penggerak pertumbuhan ekonomi, meningkatkan daya saing perusahaan melalui kreativitas dan inovasi; memberikan kinerja pelayanan bandara yang prima dalam memenuhi harapan stakeholder melalui pengelolaan sumber daya manusia; serta memberikan kontribusi positif pada kelestarian lingkungan,” tambah Yanus mengakhiri


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved