Marketing Trends zkumparan

BNI Syariah Dorong Kemajuan Industri Fashion Halal

BNI Syariah Dorong Kemajuan Industri Fashion Halal
Partisipasi BNI Syariah dalam 4th Si.Se.Sa Annual Fashion Show 2019

BNI Syariah resmi berpartisipasi dalam kegiatan 4th Si.Se.Sa Annual Fashion Show 2019. Acara fashion show muslim dengan tema The Journey ini diselenggarakan di The Tribrata Open Grand Ballroom Jakarta (19/3/2019) dengan menampilkan 80 set koleksi yang dibagi menjadi 9 babak.

Penyelenggaraan acara ini tak luput dari potensi bisnis fashion halal dinilai masih cukup besar. Berdasarkan data Global Islamic Finance Report 2017, disebut bahwa potensi bisnis halal fashion secara global mencapai US$20 miliar.

Corporate Secretary PT Bank BNI Syariah, Rima Dwi Permatasari, mengatakan, keputusan BNI Syariah untuk menjadi sponsor di acara ini adalah salah satu bentuk dukungan terhadap pengembangan fashion halal. “Sebagai Hasanah Banking Partner, BNI Syariah akan terus bermitra mendukung pengembangan sektor industri halal,” kata dia.

Dukungan terhadap industri halal juga dilakukan dengan menggandeng mitra pengusaha, e-commerce, Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM), institusi pendidikan, rumah sakit, travel wisata dan ZISWAF (zakat, infaq, sedekah dan wakaf). Selain itu, tahun 2018, BNI Syariah mencatat penyaluran pembiayaan industri halal sebesar Rp1,2 triliun, naik sebesar 104% (YoY) dari tahun sebelumnya sebesar Rp595 miliar.

Adapun penyaluran pembiayaan untuk industri halal yang disebut sebelumnya meliputi sektor makanan halal, pendidikan halal, pendidikan halal, rumah sakit sakit, dan perjalanan halal. Untuk mendukung nasabah dan masyarakat yang ingin ZISWAF, BNI Syariah didukung oleh BNI Incorporated melalui sistem teknologi e-banking seperti ATM, mobile banking, dan internet banking serta aplikasi android dan website.

Gelaran Fashion Show Si.Se.Sa merupakan kependekan nama dari trio bersaudara Siriz Tentani, Senaz Nasansia dan Sansa Enandera. Acara ini juga rencananya akan dihadiri oleh semua reseller Si.Se.Sa, influencer fashion, dan selebriti.

Editor : Eva Martha Rahayu

www.swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved