Trends

BPJS Kesehatan Mengapresiasi Daerah yang Mendukung Program JKN

Wakil Presiden RI KH. Maruf Amin menyampaikan sebagai salah satu program strategis nasional sejak 2014, Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) telah menjadi tonggak revolusioner dalam penataan layanan kesehatan masyarakat di Tanah Air.

Indonesia menjadi salah satu negara dengan cakupan kepesertaan jaminan kesehatan yang besar, sehingga hampir seluruh penduduk mendapat perlindungan kesehatan yang memadai. “Teruskan dukungan bersama untuk mencapai Universal Health Coverace (UHC) yang ditargetkan RPJMN 2022-2024 yaitu sedikitnya 98 persen dari total populasi menjadi anggota JKN,” ujar Wapres dalam siaran pers.

Direktur Utama PT BPJS Kesehatan Ali Ghufron Mukti dalam laporannya menyampaikan apresiasi kepada kepala daerah seperti gubernur, bupati dan walikota yang mendukung dan menjalankan komitmen dalam program JKN yang sudah dimulai sejak tahun 2014.

Kriteria yang diberikan penghargaan yakni Pemerintah Daerah yang telah mencapai cakupan kepesertaan minimal 95 persen peserta JKN dibandingkan jumlah penduduk dan yang sudah melakukan Integrasi Jamkesda dengan mendaftarkan kepesertaan Pemerintah Daerah ke dalam Pekerja Bukan Penerima Upah (PBPU) Pemerintah Daerah sesuai ketentuan Peraturan Presiden Nomor 82 Tahun 2018, Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 84 Tahun 2022 tentang Penyusunan APBD tahun 2023 serta Inpres Nomor 1 Tahun 2022.

Kabupaten Kepulauan Sangihe masuk dalam deretan 22 Provinsi dan 334 kabupaten/kota se-Indonesia di ajang nasional yang digelar di Jakarta itu yakni penerima penghargaan Universal Health Coverace. Tema yang diusung pada acara ini ‘UHC sebagai Wujud Nyata Komitmen Pemerintah Daerah dalam Mendukung Program JKN bagi Masyarakat Indonesia.’

Bupati Sangihe menyebut, penghargaan UHC tersebut didedikasikan bagi masyarakat Sangihe yang juga berperan penting menunjang program JKN, serta semua pihak yang ikut membantu. Tamuntuan berkomitmen untuk terus mendukung program pemerintah pusat dalam menyukseskan JKN di tahun-tahun mendatang

Swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved