Trends Economic Issues zkumparan

BI Menyerahkan Rencana Anggaran 2021 kepada DPR

Gedung Bank Indonesia. (Ilustrasi Foto : Istimewa).

Bank Indonesia (BI) menyampaikan Rencana Anggaran Tahunan Bank Indonesia (ATBI) 2021 kepada Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI). Penyampaian rencana ATBI dilakukan di Jakarta, Jumat (14/8/2020) kemarin. Direktur Eksekutif Kepala Departemen Komunikasi BI, Onny Widjanarko, mengatakan penyampaian ATBI ini merupakan wujud komitmen BI yang senantiasa mengedepankan transparansi, akuntabilitas, dan tata kelola dalam menjalankan tugas dan wewenang guna mencapai tujuan yang diamanatkan sebagaimana yang tertuang dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 23 Tahun 1999 tentang Bank Indonesia sebagaimana telah beberapa kali diubah, terakhir dengan Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 6 Tahun 2009.

Rencana ATBI 2021 mencerminkan komitmen Bank Indonesia untuk terus berkontribusi nyata terhadap perekonomian. “Hal itu terutama pada anggaran kebijakan BI yang menunjukkan berlanjutnya peran dan kontribusi bank sentral dalam penanganan dampak pandemi covid-19 dan program Pemulihan Ekonomi Nasional sebagai amanat pelaksanaan Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 2 Tahun 2020, ,” kata Onny dalam pernyataan tertulis di Jakarta, Sabtu (15/8/2020). Rencana ATBI 2021 yang disampaikan kepada DPR mencakup empat hal, yaitu Pelaksanaan Tugas Bank Indonesia Tahun 2020, Evaluasi Pelaksanaan ATBI 2020, Arah Kebijakan Bank Indonesia 2021, dan Rencana ATBI Tahun 2021.

Rencana ATBI 2021 menggambarkan arah kebijakan BI yang responsif terhadap perkembangan ekonomi terkini serta tantangan dan proyeksi ke depan dengan memperhatikan dinamika perkembangan lingkungan strategis baik yang berasal dari sisi global, domestik, dan internal, serta mempertimbangkan evaluasi pencapaian kinerja dan kesinambungan strategi tahun 2020.

Respon kebijakan BI dilakukan dengan menetapkan sasaran utama yang akan dicapai dalam perencanaan 2021 melalui empat transformasi. “Yakni transformasi kebijakan, transformasi organisasi, transformasi SDM dan budaya kerja, serta transformasi digital,” sebut Onny.

Hal ini selaras dengan penajaman arah strategis Bank Indonesia 2025 melalui penguatan Visi Bank Indonesia 2025 Menjadi Bank Sentral Digital Terdepan yang Berkontribusi Nyata Terhadap Perekonomian Nasional dan Terbaik di antara Negara Emerging Markets untuk Indonesia Maju. RATBI 2021 yang disampaikan kepada DPR RI mencakup empat komponen, yaitu Pelaksanaan Tugas BI Tahun 2020, Evaluasi Pelaksanaan Anggaran Tahunan BI Tahun 2020, Arah Kebijakan BI Tahun 2021, dan RATBI 2021.

www.swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved