Trends Economic Issues zkumparan

Fokus Digitalisasi, Ini Ragam Upaya BI

Fokus Digitalisasi, Ini Ragam Upaya BI

Gubernur Bank Indonesia Perry Warjiyo mengumumkan akan mengganti Sistem Kliring nasional Bank Indonesia menjadi BI Fast Payment. Dengan BI Fast Payment, transfer kliring akan dilakukan secara real time selama 24 jam.

Hal ini disampaikan Perry dalam konferensi pers perhelatan Festival Ekonomi Keuangan Digital Indonesia (FEKDI) 2021. Perhelatan ini merupakan yang pertama di Indonesia. Mengangkat tema “Bersinergi dalam Akselerasi Digitalisasi Ekonomi dan Keuangan Indonesia”, FEKDI digelar selama 4 hari berturut-turut pada 5-8 April 2021 secara virtual dengan format peluncuran (launching), pameran (showcase), diskusi, wawasan pimpinan (leader’s insight), dan gelar wicara (talkshow). FEKDI menjadi wadah untuk melakukan sinergi kebijakan dan landasan implementasi berbagai inisiatif pengembangan dan perluasan ekonomi dan keuangan digital untuk mengakselerasi transformasi digital dan mempercepat pemulihan ekonomi nasional.

Gubernur BI juga menegaskan, BI menargetkan pertumbuhan ekonomi digital yang meliputi berbagai sektor. Ia menyebut, target yang dipasang adalah pertumbuhan e-commerce dari Rp 253 triliun pada 2020 menjadi Rp 337 triliun pada 2021 atau tumbuh 33%, lalu uang elektronik tumbuh dari Rp 201 triliun pada 2020 menjadi Rp 266 triliun atau tumbuh 32%, serta target digital banking dari Rp 27.000 trilun di tahun 2020 menjadi Rp 32.200 triliun di 2021 atau tumbuh 19%.

“BI berkomitmen untuk mendukung upaya bersama digitalisasi dan akselerasi keuangan digital. Kami terus melakukan langkah-langkah percepatan di bidang sistem pembayaran,” ujarnya.

Perry menambahkan, QRIS juga menjadi game changer di tengah terbatasnya mobilitas masyarakat. Selain itu, BI bersama industri perbankan dan asosiasi mendorong digitalisasi perbankan tersambungkan dengan e-commerce melalui open API. “Tahun ini BI berkomitmen open API untuk 54 jenis servis,” tutur Perry.

Editor : Eva Martha Rahayu

www.swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved