Trends

Ibu Power 360 Tema Konferensi Perempuan 2017 di Singapura

Ibu Power 360 Tema Konferensi Perempuan 2017 di Singapura

Prita Kemal Gani, MBA, MCIPR, APR (Pendiri & Direktur LSPR-Jakarta, Presiden ASEAN Public Relations Network) memberikan paparannya di Women’s Conference 2017 (Corporate Section: Creating More Space for Women in The Boardroom)

Pemikiran-pemikiran Kartini yang memperjuangkan kesetaraan perempuan dimasanya diangkat dalam Konferensi Perempuan 2017 di Singapura. Tentu saja dengan pendekatan yang disesuaikan dengan kondisi saat ini. Adalah Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) untuk Singapura yang memiliki hajat ini.

Konferensi ini selain dalam rangka mempeingati Hari Kartini yang diperingati setiap 21 April juga dalam rangka merayakan 50 tahun persahabatan diplomatik Indonesia dan Negara Singapura.

Konferensi Perempuan 2017 dengan mengusung tema “Ibu Power” pada Jumat (21/4/217) berlokasi di Kedutaan Indonesia, 7 Chatsworth Rd, Singapore 249761. Salah satu pembicara konferensi ini adalah Prita Kemal Gani, Pendiri London School Public Relations (LSPR).

Selain Prita, ada 15 panelis wanita berprestasi, moderator dan pembicara lain yang hadir dalam konferensi tersebut. Mereka ini bukan hanya dari Indonesia dan Singapura, melainkan juga dari negara-negari lain.

“Merupakan kebanggaan saya tersendiri bisa bersanding dengan para wanita hebat dari berbagai negara dalam acara ini, terlebih sosok Kartini pahlawan perempuan Indonesia ini sangat menginspirasi hidup saya” ujar Prita. Menurut wanita yang juga President ASEAN Public Relations Network (APRN) ini, perempuan Indonesia masa kini harus tanggap pada kondisi sekitar, memiliki pemikiran terbuka namun tetap teguh pada norma dan etika yang berlaku.

Hadir dalam konferensi tersebut, Duta Besar Indonesia untu, HE Ambassador Ngurah Swajaya. Pembicara inti lain adalah Istri Duta Besar Indonesia untuk Singapura, Ni Nyoman Mahaswi Astama; Dr June Goh; Duta Besar Finland untuk Singapura, HE Paula Parviainen; dan Duta Besar Kanada untuk Singapura, H.E Lynn McDonald.

Konferensi dengan tema Ibu Power 360 ini mengagendakan tiga sesi acara, yaitu sesi sharing sukses dan inspirasi yang berisikan paparan tentang betapa pentingnya berkolaborasi dan bangkit sebagai kekuatan bersama-sama untuk menginspirasi dan memberdayakan satu sama lainnya. Sesi selanjutnya adalah korporasi sesi yang mendiskusikan cara untuk meningkatkan keberadaan perempuan lebih diakui di boardroom dan sesi terakhir adalah sesi yang mengulas tema “Ibu Power 360”.

Ibu Power 360 ini membahas lebih dalam bagaimana memelihara diri sendiri dan lingkungan untuk mencapai kesuksesan sejati. Dalam sesi ini menghadirkan tiga narasumber dari bidang kesehatan dan tiga narasumber dari bidang pemberdayaan dan motivasi.

Pertunjukan angklung anak-anak SIS, pementasan kesenian para istri diplomat di Singapura, bazar dan lelang memeriahkan konferensi ini. Selain itu ada sesi berbagi pengetahuan tentang kain sarung dan fashion show oleh Darma Wanita Persatuan KBRI Singapura.


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved