Marketing Trends

Jiniso Bagikan Hadiah untuk Mereka yang Mengapresiasi Sahabat

Merayakan Women’s International Day awal Maret lalu, Jiniso sebagai brand lokal jeans wanita Indonesia mengadakan campaign Lo Keren Apa Adanya, mengangkat isu pentingnya bagi setiap orang untuk dapat tampil percaya diri dan tetap apa adanya.

Fakta bahwa tidak jarang lingkungan pertemanan kita menjadi lingkaran yang toxic. Hal ini menuntut kita untuk menjadi seseorang berdasarkan standar yang sudah dibuat, seperti patokan atau batas kecantikan, bagaimana kita tampil berpakaian, hingga cara kita membawa diri di muka umum. Tidak terkecuali, situasi seperti ini sering kita temukan di kehidupan sehari-hari.

Baru-baru ini, Jiniso mengunggah video singkat di akun Instagramnya di mana ‘Minji’ (sebutan untuk konten creator Jiniso) membacakan sebuah surat dari seseorang yang ditujukan kepada sahabatnya sendiri. Pasalnya, surat ini memang menjadi sebuah gerakan Jiniso untuk mengajak followers mereka berpartisipasi mendukung orang di sekitarnya, khususnya sahabat, dalam bentuk surat apresiasi. Tidak tanggung-tanggung, brand lokal ini pun membagikan berbagai macam hadiah, mulai dari produk, Iphone, hingga uang tunai jutaan rupiah untuk surat terbaik yang terpilih.

Terdengar sederhana, tetapi lewat campaign ini Jiniso ingin meningkatkan kesadaran generasi muda masa kini untuk mulai lebih memperbanyak positive vibes dan menjadi sosok yang mendukung satu sama lain.

Melansir dari Very Well Mind, menerima dan membaca komentar negatif terlalu sering seperti mengenai bentuk badan dan kritik terhadap penampilan, dapat memengaruhi kesehatan mental khususnya depresi, cemas, rasa percaya diri dan harga diri. Sehingga, sangat disarankan untuk memfokuskan diri dengan komentar positif yang datang dari orang-orang atau sahabat terdekat.

Menjadi brand jeans wanita yang viral dikalangan generasi milennial dan Z, JIiniso mengedepankan tidak hanya dari sisi kualitas produknya, tetapi juga menyuarakan isu sosial khususnya yang termasuk dalam pemberdayaan perempuan.

www.swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved