Management Strategy

Grup Ciputra Targetkan Penjualan Rp 10 Triliun

 Grup Ciputra Targetkan Penjualan Rp 10 Triliun

Grup Ciputra

Booming bisnis properti tahun 2011 membawa berkah bagi kinerja Grup Ciputra. Sepanjang tahun 2011, perusahaan properti itu berhasil mencatat marketing sales Rp 5,54 triliun atau 111% lebih tinggi dibandingkan pencapaian tahun 2010 sebesar Rp 3,55 triliun.

Sementara untuk tahun 2012 ditargetkan akan tumbuh 80% menjadi Rp 10 triliun. Hingga akhir Maret 2012, realisasi marketing sales Grup Ciputra telah mencapai Rp 1,66 triliun atau 18% lebih tinggi dari target. “Dengan support dari proyek-proyek baru yang akan diluncurkan, manajemen yakin target tahun 2012 akan tercapai,” ujar Chandra Ciputra, CEO Grup Ciputra.

Saat ini Grup Ciputra menaungi tiga perusahaan: PT Ciputra Development Tbk, PT Ciputra Surya Tbk. serta PT Ciputra Property Tbk.

Sampai akhir tahun 2011, PT Ciputra Development Tbk (CTRA) mencatat marketing sales sebesar Rp 3,67 triliun atau 114% lebih tinggi dibandingkan tahun lalu Rp 1,71 triliun. Marketing sales tahun 2012 ditargetkan tumbuh 73% menjadi Rp 6,35 triliun. Sampai akhir Maret 2012. CTRA berhasil mencatat marketing sales sebesar Rp 1,54 triliun, 24% dari target. Kinerja marketing sales tahun ini dinilai sesuai dengan target.

Sedangkan pendapatan yang dibukukan CTRA pada 2011 sebesar Rp 2,18 triliun. Angka ini mengalami kenaikan 29% dari kinerja tahun lalu sebesar Rp 1,69 triliun. Dan laba besih perseroan mencapai Rp 324,8 miliar atau naik 25,9% dari pencapaian tahun sebelumnya Rp 258 miliar.

PT Ciputra Surya Tbk. (CTRS) Tahun 2011 mencetak marketing sales Rp 1,4 triliun, atau lebih tinggi 126% dari kinerja tahun 2010 yang tercatat Rp 602 miliar. Marketing sales tahun 2012 ditargetkan akan tumbuh sebesar 54% menjadi Rp 2,1 triliun. Hingga akhir Maret 2012, CTRS telah berhasil merealisasikan marketing sales sebesar Rp 529 miliar, atau 26% dari target. Kinerja ini sesuai dengan target yang telah ditentukan.

Selama tahun 2011, CTRS berhasil mencatat pendapatan sebesar Rp 805 miliar. Pendapatan CTRS tumbuh 36% dari pendapatan tahun 2010 sebesar Rp 593 miliar. Dan laba bersih perseroan mengalami kenaikan sebesar 89% menjadi Rp 165 miliar.

PT Ciputra Property Tbk membukan marketing sales Rp 500 miliar pada 2011 atau 13 kali lipat (1300%) dibanding tahun 2010. Kenaikan signifikan ini didukung oleh peluncuran apartemen strata-title di Ciputra World 1 dan 2 (Raffles Residences, Cedar Apartment) dan diperkirakan akan juga men-support marketing sales tahun ini. CTRP yang tahun ini telah meluncurkan apartemen Residences dan akan meluncurkan perkantoran strata-title di Ciputra World Jakarta 2, menargetkan pertumbuhan marketing sales sebesar 200% menjadi Rp 1,5 triliun, dan hingga akhir Maret 2012 telah berhasil mencatat marketing sales sebesar Rp 398 miliar atau 26% dari target.

Selama tahun 2011, CTRP berhasil membukukan pendapatan sebesar Rp 440 miliar atau 23% lebih tinggi dibandingkan pencapaian tahun 2010 sebesar Rp 356 miliar. Sedangkan laba bersih perseroan sejumlah Rp 159 miliar mengalami kenaikan sebesar 3% dari kinarja tahun lalu sebesar Rp 155 miliar.


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved