Management Strategy

TNT Lebih Intim dengan Konsumen Melalui Hotline Tunggal

TNT Lebih Intim dengan Konsumen Melalui Hotline Tunggal

Persaingan jasa layanan pengiriman ekspres yang kian ketat telah memaksa para pemainnya untuk terus berinovasi demi menguatkan kesetiaan pelanggannya. Karena itulah TNT Express Indonesia meluncurkan nomor hotline baru – 500301– sebagai layanan aksi tanggap cepat terhadap berbagai permasalahan dan masukan yang disampaikan oleh pelanggannya.

Layanan hotline yang aktif selama 24 jam, 7 hari dalam seminggu ini memiliki sistem terpusat yang dijalankan melalui hanya satu saluran, yaitu nomor hotline 500301. “Dengan demikian sistem ini memungkinkan memberikan informasi secara cepat dan lengkap serta meminimalisasi berbagai halangan komunikasi karena hanya melalui satu saluran saja, sesuatu yang begitu penting dalam lingkup bisnis B to B (business to business) yang kami lakukan ini,” ujar Tomy Sofhian, Managing Director TNT Express Indonesia.

TNT Hotline

Selain itu, saluran hotline baru ini juga ditujukan untuk membina dan mengembangkan jalinan hubungan komunikasi dengan pelanggannya. “Sebuah perusahaan tidak akan mampu memberikan pelayanan prima tanpa memiliki ikatan hubungan yang kuat dengan pelanggannya. Tujuan langkah kami ini begitu jelas, yaitu menjaga dan menumbuh-kembangkan pelayanan prima yang kami miliki,” ujar Tomy.

Retno Damayanti, dari PT National Oilwell Varco, salah satu klien TNT Express, mengatakan,”Seringkali kita bertemu suatu kondisi di mana sebagai pelanggan harus melakukan pengiriman di akhir pekan. Dulu, kami kesulitan menghubungi layanan pelanggan di hari Sabtu, apalagi Minggu. Baru-baru ini, kami sangat membutuhkan suatu solusi dari layanan pelanggan mengenai sejumlah dokumen impor. Saya senang dengan hadirnya hotline 500301, di mana saya bisa menyelesaikan permasalahan ini dengan mudah. Para staf di hotline ini juga begitu tanggap dan proaktif dalam melaksanakan tugasnya,” ujarnya.

Sementara itu, Cyltamia Irawan, seorang pakar manajemen pelayanan mengatakan bahwa bagian tersulit dalam mewujudkan layanan prima adalah kemampuan untuk memutarbalik dan mengubah keluhan pelanggan menjadi pujian pelanggan.

“Hal ini tidak hanya berlaku untuk sektor industri logistik, tapi juga yang lainnya yang bersentuhan dengan dunia layanan pelanggan. Pelanggan saat ini begitu kritis. Apa yang mereka sampaikan dapat menjadi keluhan yang lebih serius lagi, bukan hanya dari kekecewaan atas produk dan jasa yang mereka terima, namun juga seringkali karena terjadi miskomunikasi. Layanan hotline ini adalah sarana krusial dalam menghantarkan komunikasi yang memberikan solusi terbaik. Seringkali, pelanggan yang sempat kecewa, tidak segan untuk menyampaikan pujian kepada perusahaan yang mampu memberikan solusi kepada mereka dengan tepat, “pungkas Cyltamia. (EVA)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved