Marketing Strategy

Jurus Nissan Kejar Pangsa Pasar 6% Tahun 2015

Jurus Nissan Kejar Pangsa Pasar 6% Tahun 2015

Budi Nur Mukmin (kanan), GM Marketing Strategy & Communication Division PT Nissan Motor Distributor Indonesia

Budi Nur Mukmin (kanan), GM Marketing Strategy & Communication Division PT Nissan Motor Distributor Indonesia

Meski sempat mengalami penurunan pasar kendaraan roda empat sebesar 20% pada dua bulan pertama tahun 2015, tapi tidak membuat PT Nissan Motor (NMI) Indonesia pesimis memasarkan produk-produk barunya. Justru, Nissan optimis pasar otomotif di Indonesia dapat kembali bergairah pada semester kedua tahun 2015.

Hal tersebut di ungkapkan oleh Stave Ardianto, Presiden Direktur NMI saat berbuka puasa bersama awak media di Plaza Kuningan (25/6). “Sejalan dengan hal tersebut, kami optimis NMI dapat mencapai pangsa pasar lebih dari 6% di akhir tahun fiskal 2015,” ucapnya yakin.

Dijelaskan oleh Budi Nur Mukmin, GM Marketing Strategy & Communication Division PT Nissan Motor Distributor Indonesia, langkah strategis yang ditempuh dalam meraih target pangsa pasar tadi, dengan menambah produk-produk baru sejak bulan Januari-Maret 2015 hingga akhir tahun ini. Seperti Datsun GO+ Panca, Datsun Panca, Nissan All New X-Trail, Nissan Juke dan yang terbaru All New NP300 Navara.

“Selain itu, kami juga akan menambah jaringan dealer menjadi 135 outlet di tahun ini,” jelas Budi. Selain lewat produk dan jaringan dealer, NMI juga aktif melakukan kegiatan pemasaran baik lewat brand Nissan dan Datsun.

Sebagai informasi: saat ini Nissan sedang menyiapkan tahap final nasional untuk ajang Nissan GT Academy. Yaitu, sebuah ajang pencarian bakar baru di dunia balap dengan memberikan pelatihan balap yang sesungguhnya kepada para gamers. Pencarian bakat tersebut akan diambil dari pemenang tahap ajang balap virtual. Dan rencananya tahap final nasional tersebut akan diagendakan pada tanggal 30 Juni-1 Juli 2015 di Sentul.

Sebagai keluarga NMI yang berkontribusi paling banyak dalam penjualan produk Nissan, Budi menjelaskan Grand Livina yang akan didorong penjualannya. “Selain berkontribusi besar bagi Nissan, desain Grand Livina juga banyak ditiru oleh produk kendaraan yang lain. Untuk menguatkan brand image Grand Livina, kami gandeng keluarga Darius Sinathrya dan Donna Agnesia sebagai Grand Ambassador Grand Livina,” jelas Budi bangga.

Terkait persiapan mudik hari Raya Idul Fitri 1436 H, NMI menggelar layanan khusus mudik di seluruh dealer Nissan-Datsun di Indonesia. Yang melayani free check-up dan diskon spare part untuk persiapan kendaraan sebelum mudik. Bagi pemilik mobil Nissan-Datsun yang sudah melebihi penggunaan 100.000 km akan mendapat diskon 25%. “Sedangkan untuk pengguna di bawah itu, mendapat diskon 15% dan diskon 10% bagi pengguna Nissan-Datsun tanpa batasan kilometer,” jelas Budi. (EVA)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved