Marketing

Frisian Flag Kampanyekan Pentingnya Minum Susu

Frisian Flag Kampanyekan Pentingnya Minum Susu

Masih rendahnya konsumsi susu di masyarakat Indonesia mendorong Frisian Flag Indonesia untuk meluncurkan kampanye bertajuk ‘Saatnya Keluarga Minum Susu Sekarang!’ sebagai upaya agar keluarga menyadari manfaat susu bagi kesehatan dan mulai menerapkan kebiasaan minum susu secara rutin.

Ersa Mayori dan keluarga melakukan milk toast saat acara peluncuran Kampanye Frisian Flag Indonesia ‘Saatnya Keluarga Minum Susu Sekarang!’

Menurut riset Nielsen, konsumsi susu masyarakat Indonesia masih rendah dibandingkan negara-negara lain, hanya 12 liter per orang per tahun atau tiga sendok makan sehari. Padahal menurut Ahli Gizi dan Ketua Umum Perhimpunan Pakar Gizi dan Pangan Indonesia (PERGIZI Pangan) Hardinsyah, susu merupakan salah satu pangan sumber gizi baik gizi makro maupun gizi mikro atau vitamin-mineral.

“Konsumsi susu dapat membantu memenuhi kebutuhan vitamin dan mineral yang bermanfaat bagi pertumbuhan dan perkembangan, khususnya pada anak setelah pemberian ASI ekslusif,” ujar Hardinsyah.

Ia menambahkan, segelas susu yang difortifikasi dapat memenuhi sampai 20% kebutuhan gizi harian anak dan dewasa, juga menyumbang 180 kkal energi. “Masyarakat umumnya beranggapan bahwa susu hanya untuk anak, padahal orang remaja dan dewasa juga memerlukannya. Susu menyediakan sebagian kebutuhan gizi harian seperti kalsium dan vitamin D yang penting bagi kekuatan tulang dan hidup aktif sebagai tabungan masa tua,” ungkapnya.

Pada kesempatan yang sama, Head of Prepared Beverages Frisian Flag Indonesia Tanti menyampaikan bahwa kampanye Frisian Flag ‘Saatnya Keluarga Minum Susu Sekarang!’ diharapkan dapat mendorong keluarga Indonesia untuk lebih bersemangat memulai kebiasaan minum susu, minimal satu gelas sehari. “Ini sejalan dengan nilai yang dianut oleh brand kami yang tahun ini genap 95 tahun berada di Indonesia yaitu Building Strong Families,” ujarnya.

Kampanye Frisian Flag Indonesia ‘Saatnya Keluarga Minum Susu Sekarang!’ terdiri atas beberapa aktifitas. Selain itu, masyarakat juga dapat menceritakan kisah kebiasaan minum Susu Kental Manis Gold Frisian Flag di tengah keluarga mereka dan berkesempatan untuk dikunjungi oleh artis idola.

Editor : Eva Martha Rahay


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved