Marketing

Panasonic Perkenalkan Seri TV ‘Pintar’ Terbaru di Las Vegas

Panasonic Perkenalkan Seri TV ‘Pintar’ Terbaru di Las Vegas

Produsen elektronik asal Jepang, Panasonic, resmi memperkenalkan rangkaian televisi LED/LCD SmartVIERA terbarunya dalam pameran elektronik terbesar, Consumer Electronic Show (CES) 2013 yang digelar di Las Vegas, Amerika Serikat. Televisi ini diklaim memiliki fitur lebih canggih, desain modern dan terkesan mewah.

“Seri terbaru ini dilengkapi dengan kualitas gambar yang baik, koneksi dengan perangkat mobile yang mudah, serta sentuhan personal bagi penggunanya,” ujar Henry Hauser, Vice President Panasonic Consumer Marketing Company of North America.

Fitur “My Home Screen” yang disematkan dalam SmartVIERA memungkinkan pengguna untuk menciptakan personal home screen agar lebih mudah mengakses berbagai konten favoritnya. Fitur ini tersedia pada TV SmartVIERA seri WT60, DT60, ET60, dan E60.

Sedangkan “Swipe & Share 2.0”, merupakan fitur penghubung untuk memindahkan foto maupun streaming video dari smartphone dan tablet. Melalui VIERA Connect, pengguna dapat dengan mudah melakukan transfer foto dan video dari perangkat Android atau iOS ke televisi atau sebaliknya dengan satu sentuhan jari. Ketika foto telah berada di televisi pengguna dapat dengan mudah mengedit foto tersebut pada layar televisi menggunakan pena layar sentuh. Hasil foto yang diedit dapat kembali ditransfer ke perangkat Android dan iOS. Tersedia pada TV SmartVIERA seri WT60, DT60, ET60, dan E60.

Ada pula fungsi “Voice Guidance” yang dapat mengubah teks menjadi suara dengan verbalisasi konten teks seperti yang muncul pada televisi pengguna. Tersedia pada seri WT60, DT60, ET60, dan E60. Kemudian fungsi “Voice Interaction” yang memungkinkan pengguna menjalankan fitur yang terdapat dalam Smart VIERA dengan melakukan perintah suara pada pad controller atau smartphone. Smart VIERA kemudian akan merespon perintah tersebut dengan menjalankan fitur yang diinginkan atau menampilkan hasil konten yang dicari pada layar televisi. Tersedia pada seri WT60 dan DT60.

Selain teknologi terbaru, Panasonic juga mempertahankan teknologi yang merupakan ciri khas pada televisi pintarnya. Melalui teknologi layar IPS, pengguna dapat menonton dari sudut manapun tanpa ada penurunan kualitas gambar. Selain itu, dilengkapi dengan teknologi 4200 Backlight Scanning yang mampu mereduksi gambar blur pada tayangan yang bergerak cepat ditambah teknologi 1080p resolution, backlight scanning motion ganda, rasio kontras dan kontrol warna.

Seri terbaru LED/LCD Panasonic SmartVIERA ini dikatakan juga mampu mengurangi konsumsi energi listrik hingga 15%. Dengan kemampuannya tersebut Smart VIERA Panasonic telah mendapatkan sertifikat Energy Star 6.0. “Kami berkomitmen untuk menciptakan produk dengan fungsi dan fitur berteknologi tinggi yang ramah pada lingkungan,” tambah Henry.

CES yang diselenggarakan di Las Vegas Convention Center, dari 8 hingga 11 Januari 2013, telah diselenggarakan sejak tahun 1967. Ini menjadi ajang bagi berbagai produsen elektronik dunia untuk memamerkan produk-produk terbarunya. (EVA)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved