Marketing Strategy

Strategi Philips Memimpin Pasar LED

Strategi Philips Memimpin Pasar LED

Ceruk pasar lampu makin melebar, khususnya di bidang Light Emiting Dioda (LED). Salah satu pemain besar yang masih bertahan sebagai pemimpin pasarnya adalah Philips. Lantas seperti apa kiat LED Philips untuk tetap eksis di pasar LED? Berikut wawancara SWA Online dengan Ryan Tirta Yudhistira, Head Of Marketing Philips Indonesia :

Bagaimana perkembangan lampu LED Philips di pasar?

Saat ini pasar lampu LED sudah semakin marak, masyarakat Indonesia sudah mulai mengerti keunggulan lampu LED. Dan Philips masih tetap dipercaya menjadi pemimpin pasar lampu, termasuk lampu LED.

Benarkah permintaan makin besar?

Seiring dengan kesadaran masyarakat akan perlunya penghematan energi dan penggunaan listrik (apalagi harga listrik semakin mahal), tentunya kebutuhan pencahayaan yang hemat energi dan tahan lama juga bertumbuh. Lampu LED Philips dapat menjawab kebutuhan tersebut. Jadi, benar, permintaan akan produk lampu LED Philips semakin besar. Tren ke arah tersebut cukup signifikan.

Selain itu, Philips LED tidak hanya memenuhi kebutuhan pasar konsumen rumah tangga, tetapi juga pasar industri seperti properti, infrastruktur, dan lain-lain. Sebagai contoh, selama masih ada property developments, maka kebutuhan akan pencahayaan akan ikut tumbuh.

Ryan Tirta Yudhistira, Head Of Marketing Philips Indonesia

Ryan Tirta Yudhistira, Head Of Marketing Philips Indonesia

Apakah produk ini sudah bisa diandalkan sebagai sumber pendapatan?

Produk lighting Philips mengakomodasi pasar-pasar yang berbeda sesuai dengan kebutuhan masyarakat dan kategori produk, dan tentunya semua berperan penting dalam memberikan kontribusi pendapatan.

Berapa rata-rata pertumbuhan penjualan LED Philips per bulan atau per tahun? Berapa persen kontribusinya terhadap total pendapatan, khusus untuk produk lampu?

Penjualan lampu LED Philips dari sejak dipasarkan di Indonesia pada tahun 2011 hingga kini telah tumbuh secara signifikan dan memberikan kontribusi yang signifikan pula pada total pendapatan produk lampu. Namun angkanya belum dapat kami share.

Apa tantangan yang perusahaan hadapi dalam mamasarkan produk ini?

Setiap tantangan atas ide-ide atau produk baru, kami hadapi dengan mengedukasi manfaat langsung yang dapat diperoleh konsumen. Selain itu, untuk lebih mendekatkan inovasi pencahayaan berbasis teknologi LED, kami juga melakukan kegiatan Kota Terang Hemat Energi yang menyinari ikon kota-kota besar tertentu. Hal ini tidak hanya untuk menciptakan kota yang indah, tetapi juga bertujuan untuk menarik wisatawan baik asing maupun domestik.

Sejak lampu Philips LED digunakan untuk

Apa yang akan perusahaan lakukan untuk membuat produk ini makin kuat di pasaran?

Yang paling penting dilakukan adalah :

Meningkatkan awareness masyarakat mengenai keunggulan lampu LED dibanding lampu biasa.

Memperluas distribusi lampu LED agar tersedia di seluruh pelosok tanah air dan memudahkan masyarakat untuk membeli lampu LED.

Cara-cara promosi dan pemasaran seperti apa yang Philips jalankan?

Philips menyelenggarakan Kota Terang Hemat Energi yang bekerja sama dengan pemerintah kota setempat, diskusi dengan para pemangku kepentingan, knowledge sharing dengan universitas, talk show dalam komunitas ibu-ibu, serta brand activation di pasar, mal, dan tempat-tempat hang-out. Dari situ, kami telah menyinari Tugu Monas, Tugu Pahlawan Surabaya, Jembatan Ampera Palembang, Patung Satria Gatot Kaca dan Patung Dewa Ruci Bali. Bulan November lalu, kami juga telah menyinari Pagelaran Keraton dan Patung Serangan Umum 1 Maret di Yogyakarta.

Cara promosi lainnya adalah memberikan diskon dan hadiah-hadiah menarik bagi konsumen yang ingin mencoba lampu LED. Misalnya, pernah ada diskon Rp 15 ribu untuk pembelian lampu Philips LED.

Apakah garansi puluhan tahun bisa menjadi daya tarik orang untuk membelinya?

Dengan pemakaian normal (dan tidak ada faktor eksternal seperti korslet atau fluktuasi tegangan), lampu Philips LED bisa tahan sampai 15 tahun. Tahan lama ini menjadi salah satu daya tarik konsumen yang bosan ganti-ganti lampu karena sering putus.

Berapa besar target penjualannya tahun ini, dan rata-rata diharapkan tumbuh berapa persen dalam 5 tahun ke depan?

Pasar lampu LED sudah tumbuh sekitar 2 kali lipat setiap tahunnya. Tentunya Philips mentargetkan untuk tumbuh significan. Angkanya tidak bisa kami sebut. (EVA)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved