Marketing Strategy

TIME 2015 Dimeriahkan 15 Negara

TIME 2015 Dimeriahkan 15 Negara
P_20151013_201835-640x360

Nah, tahun ini merupakan tahun ke- 21 diadakannya Tourism Indonesia Mart Expo (TIME) 2015. Ajang yang sering dikenal dengan Pasar wisata Indonesia merupakan sarana mempromosikan pariwisata Indonesia secara business to business. Para buyer seller yang terdiri dari agensi di seluruh Indonesia dan dunia mulai berdatangan untuk melakukan transaksi ini. Sebanyak 93 buyer dari 15 negara dan 66 seller dari 16 propinsi siap untuk membuat appointment dalam rangka bertransaksi dan mendapatkan value dari pariwisata Indonesia.

Tidak hanya buyer dari mancanegara seperti Australia, Belanda, Philiphina, India, Indonesia, Italia, Kamboja, Korea hingga Selandia Baru, seperti tahun sebelumnya, TIME juga dihadiri oleh penulis dari berbagai negara. Tujuannya, mempromosikan Indonesia di negara tempat mereka berasal. Demikian pula dengan jumlah buyer dan seller yang meningkat sebanyak 30% di tahun ini, menyebabkan optimisme akan tumbuhnya transaksi yang ada.

“Tahun kemarin, kami mengadakan TIME 2014 di Banda Aceh dan mencatat transaksi sebanyak $7 Juta. Dengan peningkatan jumlah buyer dan seller, kami optimis nilai transaksi juga meningkat,” ujar I Gde Pitana, Deputi Kementrian Pariwisata bidang pengembangan pemasaran pariwisata Mancanegara.

Penyelenggaraan TIME juga diakui sejalan dengan program pemerintah dan branding wonderful Indonesia dalam mendukung upaya pemerintah untuk mencapai target jumlah kunjungan pariwisata tahun ini, yakni 10 juta wisatawan mancanegara.

“Diharapkan melalui pertemuan bisnis antara seller dan buyer dapat membantu mempromosikan produk wisata yang tidak hanya di Jakarta, Bali, dan Batam saja. Tetapi wisata di seluruh Indonesia,” ujar Wiryanti Sukamdani, Chairwaoman Badan Promosi Pariwisata Indonesia Sejak pertama kali diselenggarakan pada tahun 1994 di Jakarta, TIME memang diselenggarakan sebagai wujud komitmen terhadap peningkatan citra Indonesia di pentas internasional serta promosi industri pariwisata di mancanegara. Sebagai satu satunya event pariwisata bertaraf internasional dengan konsep B to B di Indonesia, kali ini TIME didukung berbagai pihak, termasuk Kementerian Pariwisata RI. (EVA)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved