Trends

Penjualan Grup Crown di Tengah Pandemi COVID-19

Arc by Crown Group di Australia

Di tengah wabah COVID-19, Grup Crown, pengembang properti di Australia yang digawangi Iwan Sunito dan Paul Sathio, dua pria berdarah Indonesia, mengklaim bisa menjual unit Griya Tawang Arc by Crown Group di negara itu setara Rp 55 miliar pada Maret 2020.

Direktur Sales & Marketing dan COO Crown Group, Prisca Edwards, mengatakan, hasil penjualan Februari untuk Infinity by Crown Group di Zetland, senilai Rp 100 miliar kepada pembeli di luar negeri. Waterfall by Crown Group yang baru saja selesai dan Mastery by Crown Group berhasil menjual apartemen senilai Rp 30 miliar kepada pembeli luar negeri. ” Mastery by Crown Group berhasil mencatat nilai transaksi hampir Rp 90 milyar untuk unit apartemen off-the-plan di pengembangan hunian bertema Jepang ini,” jelasnya.

Dia meemperkirakan penjualan ini akan terus melonjak, dengan suku bunga yang akan kembali turun dan nilai tukar dolar Australia yang menawarkan peluang besar bagi pembeli asing untuk mendapatkan penawaran bagus.

“Para pembeli menikmati suku bunga terendah dalam sejarah saat ini dan sepertinya ada pemotongan lebih lanjut ke depan. Pembeli luar negeri kami sekarang melihat peluang untuk mengambil keuntungan dari perubahan nilai dolar Australia untuk mendapatkan nilai tukar mata uang yang lebih menguntungkan,” jelas Prisca.

RBA diperkirakan akan kembali memangkas suku bunga di Australia sebesar 0,25% ke rekor terendah pada hari ini. “Pembeli luar negeri kami membeli untuk masa depan, untuk diri mereka sendiri atau keluarga mereka. Mereka melihat properti sebagai opsi investasi yang disukai. Bagi beberapa orang, kepemilikan properti juga dilihat sebagai simbol status,” ungkap dia.

Prisca menambahkan, Australia bagi para investor adalah pilihan yang jelas karena merupakan negara barat terdekat dengan Asia, dengan cuaca yang sangat baik, sistem perawatan kesehatan yang komprehensif, lingkungan politik yang relatif stabil, dan zona waktu yang sama. Kami berharap akan melihat lebih banyak penjualan dalam beberapa minggu ke depan.

Editor: Eva Martha Rahayu

www.swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved