Marketing Trends

Perluas Jangkauan Distribusi, Loctite Hadir di Tokopedia

Perluas Jangkauan Distribusi, Loctite Hadir di Tokopedia
Loctite

Henkel Indonesia menghadirkan official store Loctite Indonesia di marketplace Tokopedia. Toko ini menawarkan solusi teknologi perekat untuk berbagai industri, termasuk otomotif, manufaktur, dan pemeliharaan.

Produk yang ditawarkan di antaranya Loctite 243 Blue Threadlocker yakni lem baut/threadlocker serba guna, hingga lem instan Loctite 401 yang merupakan lem cepat kering serbaguna. Lem ini dinilai cocok untuk berbagai macam bahan seperti logam, karet, kayu, kardus, keramik, serta sebagian besar plastik.

Jimmy Purnama, Sales Manager for General Manufacturing & Maintenance Henkel Indonesia menyampaikan, bergabungnya Loctite di Tokopedia merupakan langkah penting perusahaan dalam mengembangkan ekosistem digital bagi pelanggan di Indonesia.

Adanya official store ini juga bertujuan untuk menawarkan pengalaman berbelanja yang mudah bagi pelanggan dan memungkinkan mereka untuk menerima pesanan dengan lebih cepat.

“Melalui toko resmi ini konsumen dapat membeli produk Loctite asli dengan mudah. Kami juga dapat menyampaikan pesan-pesan edukasi terkait kualitas produk kepada seluruh konsumen,” kata Jimmy saat konferensi pers di Jakarta, Jumat (16/09/2022).

Dalam kesempatan yang sama, Alejandro Schoenhoff selaku Presiden Direktur Henkel Indonesia mengatakan, Loctite Official Store di Tokopedia merupakan toko resmi digital pertama Loctite di Asia Tenggara. Ini juga menjadi bagian dari keseluruhan strategi digitalisasi Henkel dalam memanfaatkan peluang e-commerce dan memperluas jangkauan distribusinya.

“Kami mulai transformasi digital dari dua tahun lalu. Dengan masuk ke digital melalui Tokopedia, ini menjadi bagian dari milestone penting kami,” imbuhnya.

Head of Category Development (Mom and Baby, Home and Living) Tokopedia, Ramadhan Niendraputra, menambahkan, Tokopedia berkolaborasi dengan para mitra strategis, salah satunya Henkel, untuk membantu masyarakat memenuhi berbagai kebutuhan, termasuk akan produk yang berkaitan dengan kebutuhan rumah tangga, secara online.

“Kehadiran Loctite Indonesia Official Store di Tokopedia merupakan salah satu contoh upaya kami untuk menjawab kebutuhan tersebut. Di sisi lain, Tokopedia berharap bisa terus memberikan panggung seluas-luasnya bagi para pegiat usaha lokal agar dapat menjangkau lebih banyak masyarakat lewat pemanfaatan teknologi,” tutur Ramadhan.

Editor : Eva Martha Rahayu

Swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved