Management Trends

Program Inkubator BSI untuk Wirausaha Muda

Program Inkubator BSI untuk Wirausaha Muda

PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) menggelar Talenta Usaha BSI, program inkubator bagi para wirausaha muda dalam membangun dan meningkatkan kapasitas usahanya untuk bersaing.

Direktur Utama BSI Hery Gunardi berharap BSI dapat menjadi mitra UMKM dengan kualitas yang layak bersaing sehingga UMKM dapat memperoleh pendanaan untuk mengembangkan bisnis.

“Para pelaku usaha dapat memperoleh kesempatan pendanaan dengan sistem syariah sehingga UMKM dapat mengambil peran sebagai segmen yang berkontribusi membangun perekonomian nasional,” ujarnya dalam konferensi pers, Rabu (20/1/2022).

Talenta Wirausaha BSI menargetkan 5.000 wirausaha milenial dari 26 wilayah terpilih di Indonesia. BSI mengkategorikan para wirausaha dalam tiga kategori yakni UMKM pemula, UMKM rintisan, dan UMKM Berdaya.

Adapun empat tahapan kegiatan utama yaitu on boarding berupa talkshow di berbagai kota tentang talenta kewirausahaan di kalangan generasi muda, workshop pelatihan dan pendampingan bersama mentor expert tentang pengembangan produk, pemasaran dan akses pembiayaan, pemberian penganugerahan talenta wirausaha muda terbaik Indonesia, dan partnership berupa kesempatan bagi wirausaha muda untuk bermitra dengan Bank Syariah Indonesia.

Sementara itu, Menteri Koperasi dan UMKM, Teten Masduki, dalam sambutannya berharap Talenta Wirausaha BSI dapat terus bersinergi dengan pesantren dan organisasi Islam di Indonesia dalam menumbuhkembangkan wirausaha santri berbasis syariah. Pondok pesantren bukan hanya sebagai lembaga pendidikan yang bergerak di bidang agama, melainkan sebagai pendidikan yang responsif akan problematika ekonomi di masyarakat.

“Seiring perubahan disruptif, pondok pesantren melakukan transformasi, salah satunya kemampuan kewirausahaan para santri agar dapat mengagregasi potensi ekonomi lokal dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekitar,” ujar Teten.

Untuk diketahui, sepanjang 2021 BSI telah menyalurkan pembiayaan untuk segmen UMKM mencapai Rp38,3 triliun secara nasional. Nilai tersebut sekitar 23% dari total penyaluran pembiayaan BSI.

Editor : Eva Martha Rahayu

www.swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved