Marketing Trends

Transaksi Shopee Tembus 300 Ribu Pesanan Tiap Hari

Transaksi Shopee Tembus 300 Ribu Pesanan Tiap Hari

Pada acara Shopee Indonesia Halal Bihalal yang diadakan pada Kamis (13/07/2017) di The Hook Restaurant, Senopati, Jakarta Chris Feng, CEO Shopee menyampaikan penghargaannya atas kerja keras timnya dan para mitra usaha kecil Shopee sepanjang bulan Ramadhan hingga Lebaran. Sepanjang bulan puasa tersebut Shopee berhasil melayani pesanan lebih dari 300 ribu setiap harinya.

“Pencapaian ini merupakan hasil komitmen kuat di industri ini, serta pengetahuan tentang tren pasar. Kami menyesuaikan kampanye Ramadhan dengan kebutuhan belanja masyarakat Indonesia. Kombinasi dari rangkaian promosi yang menarik, kerja sama strategis, serta layanan gratis ongkos kirim telah mendukung kami untuk mencapai hasil yang luar biasa ini,” papar Chris.

Bahkan menurut riset pada Juni 2017 oleh Jakpat menunjukkan 49 persen masyarakat Indonesia memilih Shopee sebagai aplikasi belanja online yang paling diingat untuk memenuhi kebutuhan Ramadhan mereka. Sepanjang Radhan lalu, Shopee mendapat pesanan setidaknya dari 515 kota dan kabupaten, termasuk Merauke sebagai kota terjauh tujuan pengiriman pesanan. Dan lebih dari 1 juta produk setiap harinya, dengan kategori produk terpopuler adalah Busana Muslim, Pakaian Wanita, serta Bayi dan Anak.

Shopee Indonesia saat ini memiliki lebih dari 55 juta listing aktif dan lebih dari 15 juta unduhan aplikasi. Shopee regional sendiri telah mencapai lebih dari US$ 3 milliar total nilai transaksi dengan lebih dari 40 juta unduhan aplikasi pada paruh pertama tahun 2017.

Chris berharap Shopee bisa mendorong ekonomi masyarakat Indonesia melalui bisnis mereka di platform ini. Untuk mendorong itu, salah satunya pada Ramadhan kemarin mengadakan program Happiness Project, yang mengajak pengguna untuk berbagi harapan Ramadhan mereka untuk orang terkasih, untuk diwujudkan oleh Shopee. Salah satu kisah inspiratif datang dari pengguna di Jawa Barat yang ingin membantu ibunya yang memiliki penyakit diabetes, dan menerima mixer dari Shopee untuk mendukung gaya hidup sehat bagi sang ibu.

“Inisiatif ini merupakan perwujudan komitmen kami untuk berbagi kembali dengan masyarakat Indonesia. Ke depannya, kami akan terus menghadirkan beragam festival belanja dan inisiatif lain yang fokus kepada pengguna, untuk menciptakan pengalaman belanja online yang nyaman, kapan pun dan di mana pun,” kata Chris.

Editor : Eva Martha Rahayu


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved