Marketing Trends

Siapkan Ekosistem Home Appliances, Samsung Electronics Terapkan Konsep Bespoke

Yonsoo Kim, Presiden Samsung Electronics Indonesia

Samsung Electronics Indonesia memperkenalkan rangkaian Samsung Bespoke Home Appliances bagi konsumen Indonesia. Yoonsoo Kim, Presiden Samsung Electronics Indonesia, menjelaskan, rangkaian ini dirancang untuk memenuhi kebutuhan masyarakat yang menginginkan perangkat home appliances yang estetik dan fleksibel menyesuaikan fase hidup.

“Inovasi Samsung Bespoke membantu Anda menciptakan space yang betul-betul menggambarkan kepribadian dan lifestyle Anda. Fleksibel karena dapat diekspansi seiring pertambahan anggota keluarga” ujar Yonsoo Kim.

Ia mengatakan, ada tiga perangkat Samsung Bespoke Home Appliances yang pertama dihadirkan yaitu kulkas, microwave, dan air purifier. Bespoke Refrigerator terdiri dari 3 tipe yakni kulkas Multidoor, Bottom Mount Freezer, dan 1-Door. Ketiganya dapat dipadukan sesuai kebutuhan, dan memiliki performa pendinginan yang optimal dalam menjaga kesegaran bahan makanan lebih lama. Lalu Bespoke Microwave yang didesain cocok untuk mendampingi kulkas tersebut. Sementara itu air purifier menggunakan Hepa Filter H13. Semuanya bisa dipadukan menjadi kesatuan yang estetik.

Sebagai real life solution bagi keluarga modern Indonesia, lanjutnya, Bespoke Refrigerator dilengkapi fitur yang dapat terhubung ke SmartThings sehingga pengguna dapat mengecek maupun mendapatkan notifikasi di smartphone misalnya pada saat pintu kulkas tidak tertutup rapat. Suhu dalam fridge dan freezer juga bisa diatur lewat aplikasi ini, tanpa perlu membuka kulkas.

Mengenai model baru ini, Michael Adisuhanto, Head of Home Appliances Business Samsung Electronics Indonesia, menambahkan, rangkaian perangkat ini dirancang modular supaya bisa memenuhi kebutuhan pelanggan yang berbeda-beda di setiap tahapan hidupnya. Misalnya ketika kapasitas rumah terus bertambah, pelanggan tidak perlu mengganti perangkat lamanya yang masih bagus akibat tidak bisa dipadu padankan dengan yang baru.

“Sistem modular ini bisa mengatasi kendala itu. Modularnya bisa ditambah tanpa menghilangkan estetika dari kulkas, sangat seamless tidak kelihatan itu adalah gabungan dari kulkas,” ujar Michael.

Konsep Bespoke yang merupakan customization and modularity ini, lanjut Michael, akan terus dipakai oleh Samsung Electronics untuk seluruh Home Appliances lainnya yang rencananya akan menjadi suatu ekosistem. Tiga Bespoke home appliances tersebut menjadi permulaan.

“Seluruh home appliances akan menjadi satu ekosistem. Kalau dulunya berbeda, sekarang kami lakukan alignment. Tidak hanya pada kulkas. Kulkas adalah permulaannya,” jelas Michael.

Adapun Samsung Bespoke Refrigerator dijual seharga Rp16.499.000 untuk tipe Bottom Mount Freezer atau 1-Door, dan Rp32.999.000 untuk tipe Multidoor. Samsung Bespoke Microwave tersedia pada harga Rp2.199.000.

Editor : Eva Martha Rahayu

www.swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved