Marketing Trends

Strategi Natur Tingkatkan Market Share di 2016

Strategi Natur Tingkatkan Market Share di 2016

Persaingan para pemain di produk perawatan rambut semakin menarik. Salah satunya ialah produk Natur. Setelah Mei 2016 lalu melakukan rebranding, kini Natur mengeluarkan produk inovasi Natur Natural Oil, di mana tetap mengedepankan produk berbahan alami.

Produk ini merupakan bagian dari rangkaian perawatan rambut yang sifatnya non bilas. Natur Natural Hair Oil ini mengandung 7 natural oil tanpa bahan kimia, yaiu kemiri oil, aloe vera oil, panax ginseng oil, soja oil, sweet almond oil, olive oil, dan jojoba oil.

Rahayu Prasetyawati, Brand Manager Natur

Rahayu Prasetyawati, Brand Manager Natur

Untuk inovasi ini, Natur membuat satu edisi khusus bergambar Luna Maya, sebagai brand ambassador Natur. Produk limited edition ini menjangkau segmen konsumen yang lebih kecil, karena penjualan akan dilakukan melalui satu marketplace, yang akan diumumkan pada Bulan September 2016.

“Kami kerja sama eksklusif dengan marketplace ini. Untuk namanya belum dapat kami beri tahu. Rencana di awal produk ini akan kami jual sebanyak 1.000-5.000 pieces. Setelahnya akan melihat respons konsumen, jika baik maka tidak akan menutup kemungkinan untuk membuat inovasi lagi yang memang akan menjangkau konsumen lainnya,” ujar Rahayu Prasetyawati, Brand Manager Natur.

Melalui produk-produknya, Natur juga fokus terhadap program Corporate Social Responsibility (CSR) yaitu Natur Our Future. Ini merupakan re-concept dari campaign sejak tahun lalu yang bernama Natur Green Nature. Tahun lalu, Natur mengumpulkan donasi dari hasil pembelian konsumen, yaitu dilakukan aksi penanaman pohon yang bekerja sama dengan Komunitas Kemangteer Jakarta.

Program ini akan terus berlanjut melalui produk inovasi ini. Pada soft launching, perusahaan menjual terbatas kepada pihak salon yaitu paket Natur Natural Oil seharga Rp 150 ribu. Setiap pembelian paket, sama dengan menyumbangkan Rp 15 ribu untuk penanaman pohon.

“Melalui Natur Natural Oil ini, kami ingin memperbesar market share untuk seluruh produk Natur. Selama ini Natur berkompetisi di pasar shampoo. Kami berusaha melihat peluang lainnya yang bisa kami garap melalui produk lainnya. Produk Natur Hair Tonic 10 tahun terpilih sebagai TOP Brand Award,” tambahnya.

Sampai akhir 2016, brand yang menyasar konsumen usia 25-35 tahun ini, sudah menyusun produk platform yang akan menjadi inovasi baru dan konsisten mengedepankan produk berbahan alami.

Sebagai tambahan selama ini penjualan produk Natur lebih dominan melalui offline melalui 3 channel yaitu outlet, modern trade, dan traditional/general trade. Sedangkan untuk penjualan online melalui beberapa marketplace seperti Lazada, Blibli.com, mataharimall.com, Tokopedia, dan Zalora. (EVA)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved