Management Trends

Talkinc Bantu Anak Muda Kenali Potensi Diri

Talkinc Bantu Anak Muda Kenali Potensi Diri
CEO dan Pendiri Talkinc Erwin Parengkuan (Foto: Hana/Swa)

Lembaga pendidikan public speaking dan komunikasi, Talkinc merayakan ulang tahunnya ke-17. Berdiri sejak 2004, lembaga yang didirikan Erwin Parengkuan ini telah membina kurang lebih 300 ribu murid dan partisipan, bermitra dengan 400 klien, dan menerbitkan 9 buku.

Dalam kesempatan itu, lembaga ini menyelenggarakan rangkaian kegiatan bertajuk ‘Unlocking Limitless Imagination’ pada 17 September – 27 November 2021. Kegiatan ini bertujuan untuk membantu generasi muda dalam mengembangkan potensi diri menuju stabilitas mental dalam menghadapi segala perubahan dan tantangan hidup pasca pandemi.

Generasi muda yang didominasi oleh milenial dan gen Z memiliki karakter yang unik yakni idealis, kompetitif, aktualisasi diri yang tinggi, dan ambisius. Dari sisi komunikasi, Erwin menyebut, milenial dan gen Z adalah tipe generasi yang goal oriented, menghindari komunikasi yang bertele-tele, dan memiliki attention span yang semakin singkat.

“Dunia saat ini hyper connected, sangat agresif, dan cepat. Apalagi sekarang zamannya VUCA,” papar CEO dan Pendiri Talkinc, Erwin Parengkuan dalam konferensi per virtual (25/11/2021). Oleh karena itu, salah satu tujuan dari rangkaian acara ini adalah menggali potensi tak terbatas generasi muda di tengah situasi yang penuh tantangan. Salah satu yang menghambat potensi anak muda adalah adanya gangguan kecemasan.

Lembaga ini berusaha ambil bagian dalam mengatasi gangguan kecemasan dengan memberikan edukasi melalui pelatihan webinar, sehingga diharapkan mampu memberikan dorongan kepada generasi muda untuk mendobrak batasan imajinasi. Wujud komitmen lainnya dalam menyuarakan semangat bagi masa depan mental dan pendidikan anak-anak di Indonesia salah satunya melalui donasi kepada SOS Children’s Villages sebesar Rp 50 juta.

“Mari bersama-sama kita ciptakan lingkungan yang sehat dan pola hidup seimbang untuk menjaga kesehatan mental. Melalui mental yang sehat, diharapkan generasi muda siap menyambut Indonesia Emas 2045 dengan menghadirkan imajinasi tanpa batas,” tutur Erwin.

Editor : Eva Martha Rahayu

www.swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved