Technology Trends

Eksam.id Bantu Persiapan CPNS dengan Tryout Gratis

Banyak orang mengatakan bahwa persiapan yang baik merupakan kunci dari keberhasilan. Hal ini juga berlaku untuk mereka yang saat ini sedang mempersiapkan diri untuk menghadapi seleksi maupun rekrutmen untuk berbagai bidang seperti kuliah maupun pekerjaan.

Untuk dapat memiliki persiapan yang efektif dan berkualitas, Eksam.id hadir sebagai platform layanan belajar yang menawarkan solusi terbaik untuk para calon peserta seleksi atau rekrutmen. Membawa misi dari platform edtech (education technology), aplikasi yang didirikan Nawa Tutu Syahlampah tahun 2021.

Nawa mengatakan dengan adanya platform ini bisa berpartisipasi untuk mewujudkan proses seleksi yang lebih bersih dan terbuka. “Adapun tujuannya yaitu untuk mendorong para calon aparatur dan pelajar yang jujur serta sejalan akan perkembangan zaman,” ujarnya.

Dengan nama yang berasal dari kata exam dalam bahasa Inggris yang berarti ujian, dia menjelaskan sampai saat ini, Eksam.id masih melakukan fokus utama untuk memberikan tryout gratis kepada orang-orang yang membutuhkan bantuan belajar untuk kebutuhan seleksi CPNS, PPPK, Kedinasan dan BUMN.

Ke depan, Nawa akan mengembangkan platform ini untuk berbagai produk lainnya masa seperti bimbel dan kelas online. Eksam.id ingin memberikan layanan yang komprehensif dan tidak hanya terbatas pada kebutuhan seleksi tertentu, melainkan untuk semua jenis ujian dan keperluan pendidikan. Aplikasi tryout ini menyediakan berbagai jenis fitur yang akan memudahkan pengguna dalam proses pembelajaran terkait dengan pembahasan, ranking, grafik analisa dan lainnya.

Hingga saat ini layanan yang diberikan adalah tryout gratis. Adapun kisi-kisi materi diklaim Nawa relevan dan bermutu. Menurutnya, para peserta seleksi juga akan memperoleh pengalaman mengerjakan soal sebagaimana ujian aslinya, sehingga mengurangi beban mental sebelum ujian dan terbiasa dengan ujian. Hal menguntungkan lainnya yaitu seluruh tryout yang disuguhkan gratis.

Editor : Eva Martha Rahayu

Swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved