Marketing Trends

Toyota Luncurkan New Venturer dan New Altis

Toyota Luncurkan New Venturer dan New Altis

Sukses dengan penjualan mobil yang keempat terbesar di dunia pada 2016 lalu, PT Toyota Astra Motor (TAM)—agen tunggal pemegang merek Toyota di Tanah Air– mengawali tahun 2017 ini menghadirkan dua line up terbarunya, yaitu Toyota Kijang Innova New Venturer —varian terlengkap dan termewah dari Innova– dan New Corolla Altis‎ face lift. “Venturer dan Corolla merupakan dua produk legendaris yang kini hadir dengan model baru. Toyota Kijang adalah bukti mobil multifungsi dan juga prestisius,” ujar Henry Tanoto, Vice President PT TAM saat peluncurannya di kawasan Thamrin, Jakarta, Senin, (16/1/2017).

Innova Venturer

Innova Venturer

Kedua mobil tersebut, tambah Henry, mengalami sejumlah ubahan yang akan menarik konsumen di Tanah Air.‎ Total ada 15 ubahan yang berbeda dengan Innova, yang membuat New Venturer ini sangat prestise dan gagah. Ubahan itu mulai dari eksterior yang terlihat lebih garang, grill berwarna dark chrome, wheel molding terbaru, dan black alloy wheel 17 inci. Sedangkan desain kabinnya dibuat lebih elegan dengan black leather seat dan advanced entertainment system 8 inci.

New Venturer memang dihadirkan untuk memenuhi keinginan konsumen Innova menginginkan tampilan yang lebih gagah dan adventurer. Untuk itulah TAM merespons dan akhirnya mendesain mobil legendaris itu naik ke level yang lebih tinggi, lebih dari sekedar MPV dengan memperkuat elemen ketangguhan. Mesin, masih menggandalkan keunggulan mesin pada All New Kijang Innova yang diluncurkan pada November 2015. Mesin ini dianggap sudah memberikan performa yang memadai dan efisien bahan bakar.

Sedangkan Corolla Altis 2017 yang diluncurkan adalah sedan medium versi facelift. Sedan medium dengan beberapa ubahan yang berbeda dengan versi lawasnya. Bagian depan adalah bagian yang banyak mengalami ubahan. Mulai dari desain gril dengan garnish krom dipadu bemper berkontur lebih kekar yang mempunyai kisi-kisi udara makin besar. Lampu baru Bi-Beam LED proyektor dipasangkan dengan daytime running lights (DRL) memanjang di bawahnya. Lampu kabut model bundar, pelek desain baru yang makin sporty, dan cluster lampu belakang yang makin tampak futuristik

Di bagian interior juga mengalami perubahan mulai dari tombol kontrol dan kisi-kisi pendingin kabin. Sistem hiburan dioperasikan melalui layar sentuh 7 inci T-Connect dengan navigasi.

New Corolla Altis

New Corolla Altis

Toyota New Corolla Altis menggunakan tipe 1ZR-FBE 1.600 cc 4-silinder bensin, dipadu transmisi 6-percepatan atau CVT. Sedangkan tipe tertinggi, ESport Edition, dibekali mesin 2ZR-FBE, 1.800 cc, 4-silinder, dipasangkan dengan CVT 7 percepatan, plus tombol ‘Sport Drive Mode’ demi akselerasi lebih baik.

Toyota Corolla yang sudah diluncurkan sejak 1970-an telah terjual 44 juta unit di seluruh dunia dan merupakan salah satu sedan yang paling laris. Di Indonesia, menurut Executive General Manager Vehicle Sales Operation Sub Directorate TAM, Fransiscus Soerjopranoto, Corolla telah menjadi bagian dari produk Toyota yang legendaris.

Sementara itu, New Venturer memiliki empat pilihan tipe, yaitu Venturer Bensin M/T seharga Rp 386,3 juta, Venturer Bensin A/T Rp 406,4 juta, Venturer Diesel M/T Rp 424,2 juta, dan Venturer Diesel A/T Rp 445,6 juta. Sedangkan New Corolla Altis dijual dengan rentang harga antara Rp 395, 3 – Rp 430,8 juta.


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved