Trends

UangTeman Ekspansi ke Palembang, Targetkan Pinjaman 5 Miliar

UangTeman Ekspansi ke Palembang, Targetkan Pinjaman 5 Miliar

Setelah dua tahun berdiri, UangTeman.com mencatat realisasi pertumbuhan kredit sampai kuartal pertama 2017 sebesar 100% secara tahunan (year on year/yoy) menjadi hampir sebesar Rp 20 Miliar. Bersamaan dengan momentum tahun keduanya tersebut, UangTeman juga membuka layanan pinjaman online di Sumatera melalui Kota Palembang per April 2017.

Rio Quiserto, Deputi CEO UangTeman, mengatakan, tingginya jumlah aplikasi pinjaman yang masuk dari Palembang selama dua tahun terakhir menjadi pertimbangan utama. Selain itu, katanya, jumlah pelaku usaha yang tumbuh subur di Palembang turut memberikan dorongan bagi pihaknya untuk berkontribusi dalam pemberian pinjaman dana tunai secara online.

“Sebelum UangTeman membuka akses di sini, ada ribuan aplikasi masuk dari Palembang . Kemudian, usaha mikro menjadi salah satu pendapatan yang tinggi karena pengembangan usaha mikro di Palembang cukup besar sehingga bersamaan dengan ulang tahun UangTeman yang kedua akhirnya kami putuskan untuk melayani masyarakat di kota ini,” ujar Rio di Palembang.

Rio melanjutkan, animo masyarakat di Palembang yang cukup tinggi, diharapkan UangTeman dapat menyalurkan jumlah pinjaman sebesar Rp 5 miliar hingga akhir tahun 2017. “Target ini merupakan 5% dari total jumlah pinjaman yang akan disalurkan sepanjang tahun ini, atau sebesar Rp 100 miliar,” ungkap Rio.

Sementara itu, Donna Arifin, Direktur Pemasaran dan Komunikasi UangTeman, mengungkapkan, setelah Palembang, UangTeman akan menambah wilayah ekspansi lagi yaitu Lampung dan Jambi. Menurut rencana, Donna mengharapkan pembukaan layanan di dua kota tersebut dapat terealisasi pada Mei 2017.

“Dengan dibukanya Palembang, UangTeman juga menjadi pinjaman online pertama yang merambah Pulau Sumatera. Khusus di Kota Palembang, bagi masyarakat setempat yang mengajukan pinjaman melalui UangTeman akan mendapatkan diskon biaya layanan sebesar 50% dair pengajuan 17 April hingga 17 Mei 2017 dengan menggunakan kode promo PALEMBANGMEDIA,” jelasnya.


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved