Trends Economic Issues zkumparan

UMKM Bali Diharap Berpegang pada Local Wisdom

UMKM Bali Diharap Berpegang pada Local Wisdom
UMKM Bali memiliki karakteristik khusus karena berhasil membuat kegiatan ekonomi dan kearifan lokal berjalan beriringan

Bali dipilih menjadi tuan rumah bagi perhelatan akbar Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 2022. Bali dianggap memiliki daya tarik pariwisata yang besar, serta telah memenuhi standar Meeting, Incentive, Convention, Exhibition (MICE) yang layak. Selain itu, Bali juga memiliki potensi ekonomi sektor Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) yang besar. Uniknya, potensi itu dibarengi dengan kebudayaan lokal masyarakat Bali.

“UMKM Bali memiliki karakteristik khusus karena berhasil membuat kegiatan ekonomi dan kearifan lokal berjalan beriringan,” kata Direktur Kepatuhan BRI sekaligus Direktur Pembina BRI Regional Office Denpasar Achmad Solichin Lutfiyanto.

Dukungan terhadap UMKM Bali, menurutnya, akan berimplikasi pada peningkatan skala bisnis dan kesejahteraan pelaku UMKM. “sekaligus memperluas kearifan lokal Bali agar semakin dikenal oleh masyarakat luas. Keunikan ini juga dapat menjadi daya tarik bagi delegasi G20,” ujarnya.

Pelaku UMKM diharapkan dapat memberikan nilai tambah atas produknya. Disertai dengan budaya yang menarik. Sehingga, bisa menciptakan produk dengan lokal wisdom.

Upaya BRI dalam menumbuhkan UMKM, khususnya segmen mikro, tercermin dari meningkatnya alokasi Kredit Usaha Rakyat (KUR) di Provinsi Bali, Nusa Tenggara Timur (NTT), dan Nusa Tenggara Barat (NTB). Perusahaan plat merah tersebut mengalokasikan dana menjadi Rp12,3 triliun pada 2022 atau setara 4,73% dari alokasi total KUR BRI tahun ini sebesar Rp260 triliun.

Tahun lalu, BRI menyalurkan KUR Mikro di Bali, NTT, dan NTB sebesar Rp9,2 triliun atau 102,16% dari alokasi yang ditetapkan. Sebanyak 341.390 orang masyarakat di Bali, NTB, dan NTT telah menikmati KUR Mikro BRI sepanjang 2021 dan didominasi sektor produktif sebesar 47%.

Editor : Eva Martha Rahayu

Swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved