Marketing Technology Trends zkumparan

Zalora Ikut Harbolnas yang ke-6 Kali

Jo Bjordal, Merketing Director Zalora Indonesia (kiri) dan Anthony Fung, CEO Zalora Indonesia.

Zalora kembali mengikuti Harbolnas 2017 yang akan dimulai dari tanggal 12 Desember hingga 15 Desember 2017. Platform ini akan menyediakan ratusan label ternama mulai dari brand lokal, brand internasional, dan brand designer. Perayaan belanja online ini akan dilakukan serentak di Singapura, Malaysia, Hongkong, Taiwan, Filipina, dan Indonesia.

Anthony Fung, CEO Zalora Indonesia, mengklaim, kini Zalora sudah menjadi platform pilihan masyarakat bagi mereka yang sedang mencari brand terkemuka dan terjamin keasliaanya. “Dengan adanya Harbolnas, pelanggan akan mendapatkan penawaran dari label-label terkemuka dengan diskon hingga 80%,” ujar Anthony.

Brand-brand internasional yang tersedia di marketplace meliputi Mango, Levi’s, Keds, Skechers, Cotton On, hingga River Island dan Missguided. Selain itu, ada pula brand lokal seperti Palomino, The Excecutive, Vesperine, Alexander Christie, hingga Lois Jeans. Dalam Harbolnas kali ini, Zalora menyediakan ratusan label dan ribuan produk, di antaranya label baru yang tidak bisa didapat di toko Indonesia.

Anthony melanjutkan, konsep global trading akan menjadi masa depan e-commerce. Lewat ekosistem e-commerce seperti Zalora yang memiliki cabang di berbagai negara, konsumen akan mendapatkan barang-barang luar negeri yang tidak tersedia di Indonesia.

“Di Zalora, konsumen dapat berbelanja produk yang disimpan di warehouse kami yang berada di luar negeri dan dikirim ke rumah mereka. Contohnya label milik para selebritis Hollywood seperti Prive and Jamie Foxx, Ivy Park milik Beyonce hingga CR7 Denim milik Christiano Ronaldo. Saat ini, brand dari korea, brand kategori sport, dan brand kategori pakaian muslim tengah mengalami perkembangan yang pesat.

Harbolnas 2017 merupakan event ke-6 kalinya Zalora berpartisipasi. Di tahun sebelumnya, Zalora berhasil mereguk peningkatan pendapatan sebanyak 350% dibanding tahun 2015, di mana 30%nya adalah konsumen baru.

Editor : Eva Martha Rahayu

www.Swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved