Personal Finance

Mengapa Dana Warisan Mesti Dipersiapkan Sematang Mungkin?

Oleh Editor
Mengapa Dana Warisan Mesti Dipersiapkan Sematang Mungkin?
Menyiapkan warisan
Foto: Istimewa/ilustrasi

Bagi pencari nafkah dalam suatu keluarga bekerja keras untuk bisa membahagiakan orang-orang terdekat selama hidupnya. Demikian keluarga secara finansial akan terpengaruh ditinggalkan, apalagi pencari nafkah adalah satu-satunya dalam keluarga.

Dilansir Finansialku.com, untuk mempersiapkan warisan terdapat dua aset yang dapat dipilih. Pertama, aset riil, misal rumah, kendaraan, properti, atau bisnis. Kedua, aset finansial, misal emas, tabungan, saham, atau uang dari asuransi. Pilihan dapat disesuaikan dengan kondisi dan pandangan pribadi.

Agar pendistribusian berjalan lancar untuk orang-orang terkasih, penerima warisan harus dijelaskan dalam surat wasiat sesuai hukum yang berlaku. Maka ketika berencana untuk membagikan warisan, wajib diperhatikan secara matang untuk mempersiapkan kemungkinan yang mungkin terjadi. Apa saja kemungkinan yang bisa terjadi? Ninet Dangirani, SE, CFP®, QWP®, AEPP®, menyampaikan alasan mengapa dana warisan mesti memerhatikan kemungkinan yang bisa terjadi.

Bagi setiap orang, harta adalah hal yang sensitif. Bahkan bagi sebagian keluarga, harta bisa menjadi alasan merenggangnya suatu hubungan. Untuk menghindari konflik tersebut, merencanakan warisan dengan matang adalah hal yang penting.

Tidak ada yang tahu apa yang akan terjadi di masa depan. Untuk menghindari aset diterima oleh yang yang tidak tepat atau misal penerima atau anak yang ditinggalkan tidak bisa mengelola aset karena faktor usia muda, maka diperlukan perencanaan warisan. Agar aset bisa produktif dan bisa saja warisan direncanakan untuk penerima atau si anak jika sudah cukup umur dan dapat mengelola aset dengan baik.

Terkadang dana warisan yang diperoleh tidak sesuai dengan kebutuhan atau keinginan si penerima warisan. Begitupun jika ketentuan hukum yang dipilih tidak sesuai dengan kondisi yang ada.

Oleh karena itu, rencanakan dengan baik segala sesuatu memungkinkan terjadi agar bermanfaat bagi orang-orang terkasih.

Artikel ini diproduksi oleh tim finansialku.com untuk swa.co.id m


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved