Management Trends

Amartha Mendapat Pendanaan US$100 Juta untuk Permodalan UMKM

PT Amartha Mikro Fintek (Amartha) mengumumkan kolaborasi strategis dengan Community Investment Management (CIM), institusi penyedia permodalan asal San Fransisco yang fokus pada dampak sosial. Melalui kolaborasi ini, Amartha memperoleh pendanaan senilai US$100 juta yang akan disalurkan sebagai permodalan produktif bagi UMKM di Indonesia.

Pemilihan Amartha sebagai mitra CIM dilatarbelakangi oleh kesamaan nilai dalam menghadirkan layanan keuangan inklusif yang berbasis prinsip keberlanjutan. CIM berperan sebagai investor social impact, yang berkomitmen dalam memenuhi European Sustainable Finance Disclosure Regulation (SFDR), yakni peraturan yang berlaku di Eropa untuk bidang penyediaan layanan keuangan berkelanjutan.

Chief Financial Officer Amartha Ramdhan Anggakaradibrata mengaku bangga dapat bermitra dengan CIM dalam mengakselerasi penyaluran permodalan bagi UMKM akar rumput di Indonesia. Amartha dan CIM memiliki kesamaan nilai yang melihat bahwa teknologi dan penyediaan layanan keuangan inklusif, dapat mewujudkan kesejahteraan merata yang berkelanjutan bagi ekonomi akar rumput.

“Amartha merupakan perusahaan pertama di Asia Tenggara yang dipercaya untuk menjalin kolaborasi dengan CIM. Kolaborasi ini diharapkan dapat menggerakkan institusi lainnya, untuk bergabung bersama Amartha dalam memajukan UMKM Indonesia melalui akses keuangan,” kata Ramdhan dalam rilis resminya, Jumat (16/6/2023).

Senada dengan Ramdhan, Bernhard Eikenberg selaku Head of Emerging Market Strategy CIM menjelaskan bahwa kolaborasi tersebut merupakan tonggak penting bagi CIM di Asia Tenggara, juga sebagai bentuk komitmen CIM dalam mendukung pembiayaan digital UMKM di Indonesia. Pihaknya percaya bahwa UMKM adalah tulang punggung bagi berbagai sektor ekonomi.

“UMKM juga merupakan segmen yang mengalami kesenjangan paling besar di sektor finansial. Kemitraan CIM dengan Amartha akan menumbuhkan ekosistem produk yang bertanggung jawab dan transparan yang memajukan inklusi keuangan serta meningkatkan kesehatan keuangan masyarakat di Indonesia,” ujarnya.

Secara kumulatif, Amartha telah menyalurkan permodalan senilai lebih dari Rp12 triliun kepada lebih dari 1,6 juta UMKM di Indonesia dan telah profitable sejak tiga tahun terakhir. Amartha menerapkan prinsip ethical lending dalam menjalankan operasional bisnis, yakni prinsip yang memastikan setiap pelayanan bagi mitra UMKM dilakukan dengan etika yang baik serta transparan.

“Prinsip ini pula yang menjadi alasan bagi CIM menunjuk Amartha sebagai mitra kolaborasi. CIM mematuhi peraturan Social Loan Principles yang mengutamakan integritas dan transparansi dalam layanan keuangan,” kata Ramdhan.

Amartha berkomitmen untuk senantiasa mengutamakan aspek keberlanjutan dalam setiap kebijakan dan kolaborasi yang dilakukan. Amartha optimis, kerjasama strategis dengan CIM akan memberi dampak luas yang berkelanjutan bagi UMKM akar rumput di Indonesia. Intervensi institusi seperti CIM, sangat dibutuhkan UMKM lokal, untuk mampu mengembangkan usahanya dan meningkatkan kesejahteraan keluarga.

“Amartha mengajak berbagai stakeholder, baik perbankan, organisasi internasional, hingga masyarakat luas, untuk bersama-sama memaksimalkan potensi UMKM akar rumput di Indonesia. Dengan mendanai UMKM, selain dapat mendiversifikasi portofolio investasi, pendana juga dapat menciptakan dampak berkelanjutan bagi perekonomian Indonesia,” ucap Ramdhan menutup keterangannya.

Editor : Eva Martha Rahayu

Swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved